Perusahaan seringkali menghadapi tantangan dalam usaha untuk mendapatkan atau meraih lebih banyak pelanggan. Yang mana di zaman sekarang ini, banyak perusahaan yang mengalami perubahaan preferensi pelanggan sehingga membuat loyalitas pelanggan menurun. Di sinilah social listening platforms bekerja. Dengan kemampuan social listening platforms yang mampu menganalisis sentimen publik hingga mendeteksi krisis menjadikan perusahaan bangkit dari krisis hilangnya pelanggan. Tertarik? Pas sekali di artikel ini Anda akan mendapatkan tips atau langkah mudah untuk mengimplementasikan social listening platforms dan apa saja yang harus dipersiapkan. Sebelumnya simak pengertian lengkap dari social listening platforms di bawah ini!
Apa itu Social Listening Platforms?
Social listening platforms adalah alat yang sangat penting bagi perusahaan untuk memantau, menganalisis, dan menginterpretasi percakapan serta interaksi yang terjadi di media sosial dan platform online lainnya. Dengan menggunakan media ini, perusahaan dapat mengumpulkan informasi berharga mengenai sentimen, opini, dan perilaku konsumen terkait merek, produk, atau layanan mereka. Fungsi utama dari social listening platforms meliputi monitoring media sosial untuk menemukan sebutan merek, analisis sentimen untuk memahami bagaimana pelanggan merasa terhadap produk tertentu, dan identifikasi tren untuk tetap up-to-date dengan kebutuhan audiens. Manfaat yang diperoleh dari penggunaan social listening platforms sangat beragam mulai dari meningkatkan keterlibatan pelanggan hingga membantu pengambilan keputusan yang lebih baik, dan meningkatkan produk dan layanan serta membangun loyalitas merek. Maka dari itu social listening platforms menjadi alat yang krusial dalam strategi pemasaran digital, memungkinkan perusahaan beradaptasi dengan dinamika pasar dan keinginan pelanggan yang terus berubah.
Langkah - langkah Mudah Mendapatkan Social Listening Platforms
Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Anda atau perusahaan ikuti ketika ingin mendapatkan atau menggunakan social listening platforms itu sendiri. Disarankan untuk mengikuti tips di bawah ini, untuk menghindari adanya kesalahan pada platform listening tools ini. Mari simak dan ikuti langkah-langkah di bawah ini:
-
Tentukan Tujuan Bisnis
Yang pertama, dalam menggunakan atau ingin membuat social listening platforms patut untuk Anda lakukan ialah menentukan tujuan bisnis perusahaan. Seperti, goals yang ingin perusahaan dapatkan dalam waktu dekat ini. Dengan valid-nya tujuan bisnis, maka media ini akan membantunya dengan mencari atau menganalisisnya sesuai keyword yang sesuai dengan keinginan atau tujuan perusahaan.
-
Kumpulkan Data dan Buat Koneksi dari Medsos
Kemudian, dikarenakan social listening platforms mampu menganalisis sentimen publik yang berada di seluruh platform digital, maka baik untuk Anda atau perusahaan siapkan ialah mengumpulkan data-data dan buat koneksi antar perusahaan dengan pelanggan di media sosial.
-
Kembangkan Teknologi Pemrosesan Data
Pada dasarnya, social listening platforms sudah diintegrasikan dengan teknologi terbarukan. Namun, tak jarang atau patut juga Anda kuasai hingga kembangkan kembali teknologi dalam memproses seluruh data yang sudah Anda kumpulkan sebelumnya.
-
Implementasikan Fitur Penting
Implementasikan atau integrasikan fitur-fitur penting di social listening platforms. Dapat berupa CRM (customer relationship management) hingga natural language processing (NLP). Kedua fitur ini mampu meningkatkan loyalitas pelanggan melalui pemahaman bahasa alami manusia.
-
Pastikan Keamanan Data
Pastikan social listening platform Anda memiliki keamanan tingkat tinggi. Karena, media ini mampu menganalisis atau bahkan mengumpulkan data-data pelanggan yang bisa dijadikan sebagai sumber strategi perusahaan dalam meningkatkan citra brand. Maka dari itu, wajib untuk Anda pastikan bahwa data-data tersebut aman dan tidak akan bocor ke publik.
Baca Juga: Kenali Peluang dan Tantangan Penggunaan Social Listening Platforms
Rekomendasi Social Listening Platforms Terkemuka: Ripple10 dari Ivosights!
Jika dirasa Anda sudah siap dan semua tips atau langkah-langkah di atas sudah diterapkan dengan baik maka Anda bisa langsung menggunakan social listening platforms ini. Namun, di sini Anda mendapatkan rekomendasi social listening platforms terkemuka yang telah dipercaya oleh ratusan brand industri, Ripple10 jawabannya. Ripple10 ialah salah satu platform terkemuka di industri, Ripple10 dirancang untuk membantu bisnis dalam memantau percakapan di berbagai saluran media sosial, memahami sentimen audiens, serta mengidentifikasi tren pasar secara real-time. Dengan fitur-fitur canggih seperti analisis kompetitor, pelacakan buzzer, dan data laporan yang terperinci, Ripple10 memungkinkan Anda untuk mengambil keputusan strategis berbasis data yang akurat. Ini berarti, Anda bisa dengan mudah meningkatkan engagement pelanggan, memperkuat brand awareness, dan menyusun kampanye pemasaran yang lebih relevan. Jadi, tunggu apa lagi? Percayakan kebutuhan social listening platforms Anda pada Ripple10 dan rasakan manfaat dari platform terbaik yang siap membawa bisnis Anda ke level berikutnya!