Tingkatkan Kepuasan Pelanggan saat Ramadan dengan WhatsApp Business!

Whatsapp Bussiness API


Penulis : Administrator - Selasa, 28 Maret 2023
Ket. foto: Ilustrasi - WhatsApp business. Shutterstock.
Ket. foto: Ilustrasi - WhatsApp business. Shutterstock.

"Kepuasan pelanggan saat Ramadan merupakan hal yang harus dijaga jika ingin bisnis tetap laku dan lancar. Yuk, gunakan WhatsApp Business"

Ramadan selain menjadi bulan yang suci dan ditunggu-tunggu masyarakat adalah bulan yang menjadi persaingan bisnis agar tetap laku dan lancar di kalangan masyarakat. Saat Ramadan, ada banyak bisnis serupa yang berkembang sehingga menimbulkan persaingan yang cukup ketat karena kesamaan tersebut. Kepuasan pelanggan menjadi hal yang paling utama karena jika tidak, pelanggan setia akan menurun dan bisnis menjadi tidak laku. Untuk itu, harus dilakukan berbagai cara agar kepuasan pelanggan meningkat, salah satunya dengan menggunakan WhatsApp Business.

Alasan Mengapa Bisnis Sangat Bergantung dengan Kepuasan Pelanggan

  • Pemasukan Terbesar Datang dari Pelanggan

Seperti yang kita ketahui, sebuah bisnis tentu akan berjalan dengan baik jika mereka memiliki beberapa pelanggans etia yang akan menghabiskan uang mereka untuk membeli produk atau barang yang dipasarkan oleh bisnis itu sendiri. Pelanggan menjadi satu komponen yang terpenting dan alasan mengapa sebuah bisnis terbentuk. Tanpa pelanggan, bisnis akan hancur dan tidak memiliki masa depan yang jelas serta kebangkurtan membuat pelanggan menjadi pion utama jika bisnis ingin tetap berjalan.

Baca Juga: Begini Cara Membuat WhatsApp Business untuk Bisnis Online-mu

  • Brand Awareness di Kalangan Masyarakat

Pengetahuan masyarakat untuk sebuah bisnis merupakan hal yang menjadi sebuah persaingan dan harga diri. Bisnis menjadi jauh lebih laku dan dipercaya oleh masyarakat karena adanya pengetahuan tentang bisnis itu sendiri di kalangan masyarakat. Tanpa hal ini, bisnis akan kalah saing dan tidak dikenal di masyarakat. Untuk itu, salah satu poin mengapa bisnis sangat bergantung pada kepuasan pelanggan adalah untuk brand awareness yang meningkat di kalangan masyarakat.

  • Respon Positif dari Pelanggan

Kepuasan pelanggan menjadi hal yang akan membuat respon positif bagi sebuah bisnis. Sentimen positif itulah yang membuat rate sebuah bisnis menjadi jauh lebih baik dan membuat banyak orang mempercayai bisnis tersebut. Lebih lanjut, kepuasan pelanggan juga akan menarik banyak pelanggan setia yang baru sehingga meningkatkan penjualan dan keuntungan.

Hal yang Harus Diperhatikan untuk Menjaga Kepuasan Pelanggan

  • Sesuai dengan Target Audiens

Sebagai pemilik bisnis, kita tentu memiliki target audiens tersendiri agar bisnis yang dijalani laku dan memiliki keuntungan. Salah satu cara untuk menjaga kepuasan pelanggan adalah menyesuaikan dengan target audiens. Bukan sekali dua kali pemilik bisnis gagal karena kurangnya pengetahuan terhadap audiens yang seharusnya mereka capai dan dekati. Untuk itu, sebelum membuka bisnis, kita seharusnya mengetahui terlebih dahulu mengenai target audiens yang sesuai.

  • Memiliki Kualitas yang Sesuai dengan Harga

Ada banyak respon ketidakpuasan masyarakat dikarenakan harga yang mereka bayar tidak sesuai dengan kualitas produk yang diberikan. Hal ini tentu akan membuat nilai bisnis kita menjadi turun dan tidak menjadi pilihan utama masyarakat jika ingin membeli produk atau barang yang serupa. Untuk itu, agar menjaga kepuasan pelanggan, pemilik bisnis harus memastikan kualitas yang sesuai dengan harga yang harus pembeli bayar.

  • Tidak Melakukan Scam 

Berkembangnya zaman saat ini sangat memudahkan penipu untuk melakukan scam. Ada banyak review di media sosial yang mengeluhkan barang yang mereka beli ternyata berbeda dengan apa yang mereka bayarkan. Untuk itu, agar kepuasan pelanggan menjadi meningkat, hindari melakukan scam.

  • Mampu Merespon Cepat Orderan

Orderan yang masuk saat Bulan Ramadan memang membuat respon yang diberikan kepada pelanggan menurun. Hal ini tentu akan menurunkan pula kepuasan pelanggan sehingga dibutuhkan beberapa hal agar masalah ini tidak terjadi lagi. Gunakanlah WhatsApp Business dan manfaatkan lah fitur-fitur yang ada di dalamnya agar orderan bisa direspon dengan cepat.

  • Memiliki Akun Resmi

Akun resmi merupakan salah satu bentuk keprofesionalan sebuah bisnis untuk meningkatkan kepuasan pelanggan. Pemilik bisnis setidaknya harus memiliki satu akun resmi agar pelanggan tidak kebingungan jika ingin memesan, salah satunya adalah akun WhatsApp Business.

Baca Juga: Begini Cara Mendapatkan WhatsApp Business API untuk Bisnis!

WhatsApp Business dan Kepuasan Pelanggan

  • Memiliki Banyak Fitur yang Memudahkan Interaksi dengan Pelanggan

Bukan rahasia lagi jika WhatsApp Business memiliki banyak fitur yang memudahkan interaksi dengan pelanggan, beberapa diantaranya adalah fitur pengirim pesan dan greetings otomatis.

  • Lebih Cepat dan Efisien

Berbeda jika melakukan urusan bisnis dengan aplikasi pengirim pesan pribadi, menggunakan WhatsApp Business jauh lebih cepat dan efisien.

  • Lebih Dipercaya oleh Pelanggan

WhatsApp Business mengharuskan pemilik bisnis melakukan registrasi terlebih dahulu sebelum melakukan aktivasi akun. Hal ini tentu menumbuhkan kepercayaan di kalangan pelanggan jika ingin memesan.

  • Jauh Lebih Aman

Memiliki enkripsi end-to-end, melakukan kegiatan bisnis di WhatsApp Business jauh lebih aman karena terlindungi dan data-data serta informasi tidaka akan dengan mudah bocor dan tersebar.

Yuk, Beralih ke WhatsApp Business API untuk Mempermudah Penjualan Saat Bulan Ramadan!

Jika Anda ingin bisnis berjalan lancar, gunakanlah WhatsApp Business API! Ivosights akan membantu Anda dalam proses dan layanan WhatsApp Business API agar urusan Anda jadi jauh lebih mudah. Beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan saat berlangganan WhatsApp Business API adalah akun verified yang akan menambahkan kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda, integrasi ke CRM, dashboard untuk melakukan bulk messaging, hingga adanya report untuk campaign bisnis yang Anda jalani.

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami