Mengapa Customer Engagement Tools Penting Digunakan oleh Pebisnis?

Sociomile


Penulis : Administrator - Senin, 18 Maret 2024
Ket. Foto: Ilustrasi - Customer engagement tools. Shutterstock.
Ket. Foto: Ilustrasi - Customer engagement tools. Shutterstock.

"Customer engagement tools memiliki pengaruh besar pada peningkatan customer experience. Simak ulasannya di sini!"

Di era perekonomian yang dinamis ini, pebisnis perlu terus menjaga stabilitas perusahaannya. Tak hanya itu, dunia bisnis yang kian kompetitif membuat perusahaan perlu menyusun strategi untuk dapat meningkatkan profit. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan menjaga hubungan dan interaksi bersama pelanggan dengan memanfaatkan customer engagement tools.

Apa itu Customer Engagement Tools?

Customer engagement tools merupakan sarana pengelolaan komunikasi dan interaksi antara sebuah bisnis, perusahaan, institusi, maupun sebuah brand dengan pihak eksternal, contohnya seperti pelanggan atau masyarakat yang berpotensi menjadi pelanggan. Platform ini berfungsi untuk memberikan dan meningkatkan pengalaman positif pelanggan. Salah satu customer engagement tools lokal yang sudah digunakan oleh banyak perusahaan di Indonesia adalah Sociomile dari Ivosights.

Sociomile merupakan sistem contact center yang terdiri dari beberapa jenis perangkat turunan, seperti Sociomile Omni-Channel, Sociobot, dan Sociomile Voice. Sociomile Omni-Channel merupakan layanan integrasi 12 kanal digital dan voice dalam satu dashboard untuk mengefektifkan sistem kerja agen contact center. Sementara Sociobot merupakan customer engagement tools berbasis artifical intelligence (AI) yang memungkinkan pelanggan untuk berinteraksi secara responsif dengan perusahaan dalam rentang waktu 24 jam. Perangkat turunan terakhir yaitu Sociovoice, merupakan sistem call center dengan berbagai fitur unik yang mendukung layanan inbound dan outbound sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Dengan menggunakan ketiga tools tersebut, perusahaan dapat memaksimalkan hubungan dan interaksi positif bersama masyarakat. Hubungan yang terus terjaga dengan baik ini dapat berpengaruh positif pada peningkatan keuntungan perusahaan.

Baca Juga: Mengenal Sociobot: Implementasi Teknologi Berbasis AI pada Software CRM 

Mengapa Pebisnis Perlu Menggunakan Customer Engagement Tools?

Terdapat beberapa manfaat yang dapat diraih dari penggunaan customer engagement tools, yaitu sebagai berikut:

  • Meningkatkan Efisiensi Operasional Bisnis

Customer engagement tools dapat membantu perusahaan untuk mengatur operasional bisnis dengan jauh lebih efisien. Seperti membantu perusahaan untuk mengatur sistem transaksi, mengatur sistem pengiriman barang, membuat janji temu dengan pelanggan secara otomatis, hingga menerima pertanyaan dan keluhan dari pelanggan. Dengan alat penunjang, perusahaan dapat mengoptimalkan alur kerja karyawan dan menghemat waktu. Sehingga, operasional bisnis dipastikan akan lebih efektif dan efisien.

  • Mengoptimalkan Komunikasi dengan Pelanggan

Komunikasi dan interaksi dengan pelanggan merupakan salah satu aspek yang perlu dikelola secara maksimal. Ketika menggunakan customer engagement tools, perusahaan dapat berkomunikasi secara langsung dan cenderung lebih responsif. Dengan dasbor yang menyatukan berbagai macam kanal digital, karyawan dapat merespon pertanyaan atau feedback dengan cepat.

  • Produksi Konten yang Dipersonalisasi

Perusahaan dapat mengetahui preferensi pelanggan atau history transaksi melalui customer engagement tools. Dengan mengetahui hal tersebut, perusahaan dapat membuat konten pemasaran yang sesuai dengan selera pelanggannya. Selain itu, perusahaan dapat menyebarkan pesan, tawaran, atau rekomendasi yang relevan dengan preferensi pelanggan.

  • Penggunaan Media yang Beragam

Hal ini mengacu pada keberagaman kanal digital dan media sosial yang digunakan masyarakat. Akan tetapi, dengan customer engagement tools, perusahaan dapat mengoptimalkan komunikasi pada media yang beragam. Dengan menyediakan satu dasbor yang dapat mengakses berbagai kanal digital secara langsung, karyawan juga dapat berkomunikasi secara mudah dan efektif. 

  • Meningkatkan Retensi Pelanggan

Customer engagement yang optimal berpengaruh pada membangun hubungan yang kuat dan baik dengan pelanggan, yang nantinya berpengaruh tingkatkan loyalitas atau retensi pelanggan. Customer engagement tools berperan ketika perusahaan hendak memproduksi konten yang dipersonalisasi, memberikan dukungan dan bantuan penuh pada pelanggan, juga menerima feedback dari pelanggan dengan baik.

  • Analisis dan Laporan Operasional Bisnis

Customer engagement tools pada umumnya menyediakan hasil analisis dan laporan harian, mingguan, atau bulanan. Laporan ini dapat berupa hasil kinerja karyawan atau data percakapan pelanggan. Dengan mengetahui kedua hal tersebut, perusahaan kedepannya dapat mencoba meningkatkan kinerja berdasarkan hasil evaluasi dan analisis di bulan sebelumnya. Evaluasi yang terus dilakukan secara berkala dapat meningkatkan dan mengembangkan suatu bisnis secara signifikan.

  • Menunjang Peningkatan Skala Bisnis

Bisnis dengan skala yang terus meningkat akan kewalahan dalam menjaga hubungan dengan pelanggan. Apalagi bagi bisnis retail yang secara operasional pokok membutuhkan sistem kanal digital. Oleh karena itu, penting bagi suatu bisnis untuk dapat memanfaatkan customer engagement tools. Dengan bantuan tools tersebut, perusahaan dapat mengakses berbagai kanal digital dengan efektif, menghemat tenaga karyawan, dan menghemat waktu sekaligus.

Ingin Maksimalkan Komunikasi Pelanggan dengan Customer Engagement Tools? Segera Hubungi Ivosights!

Ivosights menghadirkan Sociomile, solusi bagi perusahaan untuk dapat menggunakan customer engagement tools yang mudah diakses dengan berbagai jenis fitur penunjang. Sociomile merupakan sistem contact center yang berisi 13 kanal digital dan voice yang terintegrasi dalam satu dashboard. Tak hanya itu, Sociomile juga didukung oleh ChatBot, teknologi berbasis AI yang akan membantu memaksimalkan customer engagement. Sociomile juge memiliki perangkat turunan bernama Sociomile Voice,  menyediakan sistem call center dengan fitur yang lengkap. Secara keseluruhan, perusahaan dapat mengakses laporan akhir, help desk management, real-time wallboard, hingga ticketing system. Bersama Sociomile dari Ivosights, Anda dapat memaksimalkan interaksi dan komunikasi positif bersama pelanggan. Tunggu apalagi? Hubungi Ivosights dan rasakan manfaat layanannya!

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami