Salah satu banyak kemudahan di era modern ini adalah kita dapat dengan mudah untuk melakukan tukar pesan dengan banyak teman dan keluarga. Selain itu, banyaknya aplikasi yang bisa menghubungkan kita untuk melakukan panggilan telepon maupun panggilan video juga sangat memudahkan kita dalam berinteraksi dengan sesama. Lebih lanjut, banyaknya aplikasi tersebut juga memiliki variasi yang berbeda-beda. Selain itu, masyarakat juga dapat dengan mudah memilih aplikasi yang cocok untuk preferensi mereka dalam melakukan kontak dengan orang lain. WhatsApp memiliki banyak pengguna yang saat ini tersebar di seluruh dunia. Selain itu, WhatsApp juga memiliki beberapa layanan berbeda salah satunya seperti WhatsApp Business. Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan perbedaan antara WhatsApp Business dan WhatsApp biasa. Simak baik-baik, ya!
Apa itu WhatsApp
WhatsApp bukan hanya aplikasi obrolan terkemuka untuk konsumen, tetapi juga aplikasi perpesanan teratas yang digunakan oleh perusahaan. Aplikasi ini berfungsi di mana saja dengan koneksi Internet—tidak perlu jaringan telepon atau biaya SMS. Aplikasi WhatsApp ini sangat populer di kalangan generasi muda, nyaris sebanyak 55 persen pengguna platform ini berusia antara 18 dan 35 tahun. Seperti saluran perpesanan lainnya, WhatsApp bersifat asinkron yang artinya pelanggan dapat menanggapi percakapan secara real-time atau dengan kenyamanan mereka sendiri.
Namun, tidak seperti obrolan langsung berbasis web, pelanggan memiliki fleksibilitas untuk memecahkan masalah saat mereka melakukan hal lain, seperti mengikuti rapat Zoom atau menonton film kesukaan, dan agen dapat membantu lebih banyak pelanggan sekaligus. Selain itu, pengguna juga dimungkinkan untuk menyimpan utas percakapan untuk nanti., hal ini dapat termasuk interaksi sebelumnya yang dilakukan pelanggan dengan perusahaan atau bisnis (termasuk percakapan dengan bot, pengingat, pembaruan, dan pemberitahuan), memberikan konteks kepada agen untuk mempersonalisasi pengalaman dan artinya pengguna tidak perlu mengulanginya sendiri.
Baca Juga: Jenis-jenis Akun Whatsapp Business API
Apa itu WhatsApp Business
Berbeda dengan aplikasi WhatsApp biasa, aplikasi WhatsApp Business dirancang untuk pemilik usaha kecil yang mengelola permintaan pelanggan dalam jumlah kecil. Ini memiliki hal yang sama dengan aplikasi WhatsApp konsumen, dengan beberapa fitur tambahan. Misalnya, perusahaan mendapatkan Profil Bisnis terverifikasi sehingga pelanggan dapat memercayai dengan siapa mereka mengobrol. Mereka juga dapat menyiapkan katalog, yang berfungsi sebagai etalase seluler untuk bisnis kecil untuk memamerkan dan membagikan barang mereka di platform.
Lebih lanjut, hanya satu pengguna di satu perangkat yang dapat menggunakan aplikasi WhatsApp Business, setidaknya untuk saat ini. Jika Anda adalah pemilik toko atau bisnis kecil, kemungkinan besar Andalah yang membantu pelanggan Anda dalam hal ini. Inilah keunggulan aplikasi WhatsApp Business yang sangat memudahkan pebisnis kecil.
Perbedaan WhatsApp Biasa dan WhatsApp Business
Kembali ke topik awal, kali ini kami akan langsung membahas beberapa perbedaan antara WhatsApp biasa dan WhatsApp Business:
-
Perbedaan Profil
Sebagai pemakai WhatsApp biasa, Anda pasti sudah mengetahui tentang isi profil yang Anda miliki hanya berupa status, nama, dan foto profil. Hal ini bertujuan untuk mempermudah keluarga atau teman Anda untuk melihat apakah akun dan nomor WhatsApp adalah milik Anda. Namun, Anda juga dapat mengatur, mengubah, bahkan menghapus status sesuka Anda dan tidak bergantung pada nama WhatsApp.
Berbeda dengan WhatsApp Business, pebisnis yang ingin mempermudah urusan mereka dalam berinteraksi dengan pelanggan akan menggunakan WhatsApp Business. Ada perbedaan profil yang terlihat dalam WhatsApp Business yaitu akan menampilkan profil usaha yang dijalani seperti website, email, hingga jenis usaha yang dijalani.
-
Fitur Pesan
Dalam aplikasi WhatsApp biasa, kita dapat membalas sesukanya kapan kita akan membalas pesan seseorang. Hal ini karena tidak adanya keharusan dalam membalas secara cepat dan langsung karena WhatsApp biasa adalah tempat pribadi untuk melakukan tukar pesan dengan seseorang. Selain itu, tentu dalam WhatsApp biasa tidak memiliki fitur pesan otomatis karena tentu tidak memiliki fungsi yang spesifik jika ada dalam pengaturan WhatsApp biasa.
Namun, berbeda dengan WhatsApp Business, adanya layanan fitur pesan otomatis tentunya sangat memudahkan pemilik bisnis. Selain itu, tujuan utama dari fitur pesan otomatis adaalh untuk memberikan jawaban secara langsung untuk pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan oleh pelanggan.
Baca Juga: WhatsApp Business Verified: Keunggulan dan Cara Mendapatkannya
-
Kategori
Dalam pengaturan WhatsApp biasa, kita tentu tidak memiliki kategori dalam jenis akun WhatsApp. Semua sama rata dan tidak memiliki spesifikasi apapun dalam metode yang ada pada chat.
Namun, berbeda dengan WhatsApp Business, pebisnis bisa mengandalkan kategori yang ada pada aplikasi yang satu ini agar lebih terlihat jelas jenis usaha apa yang sedang dijalani. Fitur yang satu ini juga memudahkan pelanggan untuk melihat deskripsi akun WhatsApp Business suatu bisnis.
-
Pesan yang Terorganisir
Jika kita tidak memiliki bisnis, tentu halaman percakapan kita tidak memiliki fitur untuk melakukan organisir pesan agar lebih mudah dibaca. Berbeda dengan pebisnis yang memakai WhatsApp Business, pesan pebisnis dapat dengan mudah disortir menjadi bagian-bagian penting seperti sudah dibayar, belum dibayar, pesanan baru, dan lain-lain.
Meskipun terlihat jelas, ada beberapa perbedaan yang harus Anda ketahui tentang WhatsApp Business dan WhatsApp biasa jika ingin memulai bisnis. Itulah beberapa penjelasan tentang apa itu WhatsApp Business dan perbedaannya dengan WhatsApp biasa. Semoga membantu!