6 Manfaat Integrasi WhatsApp Business API dan Software Contact Center

Sociomile

,

Whatsapp Bussiness API


Penulis : Administrator - Kamis, 30 Mei 2024
Ket. Foto: Ilustrasi - Software Contact Center. Shutterstrock
Ket. Foto: Ilustrasi - Software Contact Center. Shutterstrock

"Brand dapat mengintegrasikan software contact center omnichannel dengan WhatsApp Business API untuk meningkatkan interaksi positif bersama pelanggan."

Dalam era digital yang serba cepat, kemampuan untuk berkomunikasi secara efisien dengan pelanggan menjadi kunci kesuksesan bagi banyak bisnis. WhatsApp, sebagai salah satu aplikasi pesan instan yang paling populer di dunia, menawarkan platform yang kuat untuk mendukung komunikasi bisnis. WhatsApp Business API memberikan kesempatan bagi perusahaan untuk mengotomatisasi, menyortir, dan merespons pesan pelanggan dengan lebih efektif. Ketika WhatsApp Business API diintegrasikan dengan software contact center, manfaat yang diperoleh bisa sangat signifikan. Artikel ini akan membahas enam manfaat utama dari integrasi WhatsApp Business API dengan software contact center. Dengan memahami dan mengadopsi integrasi ini, bisnis dapat memperkuat hubungan dengan pelanggan, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan pada akhirnya, mendorong pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

 

Apa itu Contact Center?

Dalam operasional bisnis, contact center berperan penting dalam mendukung komunikasi antara brand dan pelanggan. Melalui contact center, pelanggan dapat memperoleh informasi mengenai produk dan layanan, menyampaikan keluhan dan saran, hingga meminta bantuan. Tak hanya itu, brand dapat menggunakan contact center untuk melakukan promosi, menawarkan diskon, dan menyebarkan informasi penting lainnya.

Integrasi Software Contact Center dan WhatsApp Business API

Inovasi terbaru pada software contact center omnichannel adalah integrasi dengan WhatsApp Business API. Berbeda dengan WhatsApp biasa yang diperuntukkan untuk mengirim pesan instan personal, WhatsApp Business API berguna untuk memfasilitasi brand skala menengah dan besar mengoperasikan bisnisnya. Dimulai dari berinteraksi dengan pelanggan, melakukan transaksi, promosi, hingga kemungkinan untuk mengintegrasikan WhatsApp Business dengan platform lainnya untuk optimalisasi customer engagement

Baca Juga: Firewall Hardware atau Software Contact Center, Mana yang Lebih Baik? 

Manfaat Integrasi Software Contact Center dan WhatsApp Business API

  • Fasilitas Contact Center yang Lengkap

Integrasi kedua platform ini dapat menghasilkan fasilitas software contact center yang lengkap. Dimulai dari integrasi 13 kanal digital dan voice, hingga fitur WhatsApp Business API seperti  customer engagement dasboard, broadcast dashboard, dan reporting. Berbagai macam fitur ini memungkinkan brand untuk dapat berkomunikasi secara responsif dan efisien.

  • Akun WhatsApp Business Centang Hijau

WhatsApp Business API menyediakan fitur verifikasi centang hijau dan nama akun bisnis yang disesuaikan dengan nama perusahaan. Hal ini membuat akun tersebut lebih kredibel dibanding akun WhatsApp Business biasa. Sehingga, pelanggan dapat bertransaksi dengan aman tanpa perlu takut akan penipuan.

  • Contact Center Didukung oleh Bot

Sistem integrasi ini juga dilengkapi oleh bot, teknologi berbasis artificial intelligence (AI) yang membuat Anda tidak perlu merespons pertanyaan pelanggan melalui agen manusia, melainkan dengan mesin. Sehingga, waktu yang dihabiskan akan lebih sedikit dan brand dapat menghemat biaya operasional ketika berkomunikasi melalui software contact center.

  • Fasilitas WhatsApp Blast

WhatsApp Business API dilengkapi dengan fitur WhatsApp Blast yang memungkinkan brand menyebarkan informasi atau broadcast message secara massal tanpa batasan kontak. Selain itu, Anda dapat juga memantau status pesan melalui dasbor broadcast dan report. Fitur yang dapat digunakan melalui integrasi software contact center ini berguna untuk brand yang ingin memperluas jangkauan pelanggannya.

  • Pemantauan dan Laporan yang Lengkap

Manfaat lain yang dapat dirasakan dari menggunakan platform integrasi ini adalah pemantauan dan laporan performa platform yang lengkap. Seperti memantau performa distribusi WhatsApp pada reporting dasbor dan laporan analisis dengan berbagai format yang dapat diunduh dari software contact center. Sehingga, perusahaan dapat mengevaluasi kekurangan kinerja mereka secara mudah.

  • Kirim Pesan dengan Berbagai Format Konten

Integrasi software contact center dan WhatsApp Business API memungkinkan perusahaan mengirimkan pesan dengan berbagai macam format konten, seperti gambar, video, dokumen, pesan audio, hingga template pesan yang bersifat personal. Sehingga, pesan yang dihasilkan tidak bersifat monoton.

Baca Juga: Manfaat Integrasi Software Contact Center dan Social Listening Tools 

Tertarik Mengintegrasikan WhatsApp Business API dan Software Contact Center? Segera Hubungi Ivosights!

Apabila Anda tertarik mengintegrasikan WhatsApp Business API dan software contact center, Ivosights solusinya! Ivosights menyediakan Sociomile, yaitu platform contact center yang berisi hasil integrasi berbagai jenis kanal digital dalam 1 dasbor dan didukung oleh teknologi berbasis AI (Artificial Intelligence), yaitu Sociobot. Tak hanya memudahkan karyawan untuk dapat mengaksesnya secara efisien, platform tersebut merupakan solusi bagi perusahaan untuk menciptakan interaksi dan hubungan positif dengan pelanggan. Ivosights juga merupakan WhatsApp Business Provider yang menyediakan WhatsApp Business API dengan berbagai jenis fitur yang dapat menunjang operasional bisnis. Ivosights menyediakan perhitungan yang lebih jelas dan menguntungkan bagi bisnis Anda. Segera hubungi Ivosights untuk langkah awal menuju kesuksesan bisnis Anda!

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami