Sociomile
Penulis : Administrator - Senin, 11 September 2023
"Peranan SBC merupakan elemen kunci dalam implementasi SIP Trunk yang sukses. SBC dapat membuat optimalisasi SIP Trunk Anda lebih baik dari sebelumnya"
SBC yang merupakan singkatan dari Session Border Controller merupakan komponen penting dalam implementasi SIP Trunk. Sayangnya, komponen ini sering kali tidak mendapatkan perhatian yang seharusnya. Meskipun terlihat sebagai unsur dari bagian infrastruktur yang kurang menarik, nyatanya SBC (Session Border Controller) memainkan peran kunci dalam keamanan, interoperabilitas, dan kualitas layanan ketika Anda menghubungkan bisnis Anda ke jaringan VoIP dan layanan SIP Trunk. Dalam artikel ini, kami akan membantu Anda untuk memahami mengapa SBC menjadi penting dalam implementasinya terhadap SIP Trunk dan bagaimana SBC berkontribusi pada kesuksesan komunikasi bisnis Anda.
Apa Itu SBC (Session Border Controller)?
SBC atau Session Border Controller merupakan perangkat yang digunakan dalam jaringan komunikasi IP (Internet Protocol) untuk mengelola dan mengamankan lalu lintas komunikasi berbasis SIP (Session Initiation Protocol). SBC berguna sebagai perantara antara dua entitas yang berkomunikasi melalui jaringan IP, layaknya panggilan suara atau video, dan memberikan kontrol atas inisiasi, pengaturan, dan pengakhiran sesi komunikasi. Untuk lebih lengkapnya, SBC (Session Border Controller) memiliki beberapa fungsi lainnya, yaitu:
-
Keamanan
SBC dapat membantu Anda untuk memastikan bahwa hanya lalu lintas yang sah saja yang diizinkan keluar masuk dari jaringan bisnis Anda. Hal ini dapat melindungi jaringan Anda dari ancaman keamanan seperti serangan DDoS (Distributed Denial of Service) dan serangan berbasis SIP lainnya.
-
Transcoding
SBC dapat melakukan konversi antara berbagai kode kompresi suara dan video untuk memastikan komunikasi berjalan lancar, bahkan jika perangkat dan format yang digunakan berbeda.
Baca Juga: Manfaat SIP Trunk untuk Perusahaan Anda
-
Routing
SBC bisa mengarahkan panggilan secara efisien menuju tujuan yang benar di dalam atau di luar bisnis Anda. Hal ini juga termasuk untuk pengaturan load balancing.
-
Interoperabilitas
SBC memungkinkan berbagai perangkat dan sistem yang berbeda untuk saling berkomunikasi dengan mulus melalui protokol SIP.
-
QoS (Quality of Service)
SBC dapat membantu Anda untuk memantau dan mengelola kualitas layanan sehingga Anda dapat memastikan pengalaman komunikasi yang berkualitas bagi pengguna akhir.
Keamanan yang Lebih Baik dalam Implementasi SIP Trunk
Dalam implementasinya terhadap penggunaan SIP Trunk, SBC (Session Border Controller) dapat membantu Anda menjaga keamanan jaringan bisnis Anda. Salah satu peran utama SBC adalah komponen ini dapat memberikan lapisan pertahanan yang kuat untuk melindungi jaringan bisnis Anda dari ancaman keamanan. Dalam konteks SIP Trunk, SBC dapat melindungi jaringan Anda lantaran terdapat potensi serangan berbasis SIP yang dapat mengganggu operasi bisnis Anda.
Dalam hal ini, SBC berperan penting sebagai barikade yang menghalangi akses tidak sah untuk masuk ke dalam jaringan Anda. SBC dapat mendeteksi serangan DDoS, serangan brute force, dan upaya peretasan lainnya. Selain itu, SBC juga dapat berguna untuk merespon tindakan preventif seperti pembatasan akses, pemblokiran alamat IP berbahaya, dan tindakan pengamanan lainnya. Tidak hanya itu saja, SBC juga dapat mengenkripsi lalu lintas SIP yang melintasi perbatasannya serta dapat meningkatkan keamanan panggilan suara dan video yang melewati jaringan publik. Dengan itu, SBC menjadi elemen kunci dalam melindungi data yang sensitif dan komunikasi bisnis Anda dari mata-mata atau peretas yang berpotensi merusak reputasi perusahaan Anda.
Jaminan Interoperabilitas yang Lancar pada SIP Trunk
Dalam dunia komunikasi bisnis, Anda mungkin memiliki beberapa perangkat yang berbeda dari berbagai vendor. Jika semua elemen ini berkomunikasi melalui protokol SIP, kemungkinan besar dapat terjadi risiko konflik dan ketidakcocokan. Dalam konteks ini, SBC berperan sebagai penengah yang dapat memastikan interoperabilitas yang mulus. Komponen ini dapat melakukan transcoding untuk mengatasi masalah kompatibilitas antara kode audio/video yang berbeda, sehingga Anda dapat memastikan bahwa panggilan dapat dilakukan bahkan jika perangkat yang berbeda memerlukan konfigurasi yang berbeda.
Baca Juga: Bagaimana Proses Routing Panggilan pada SIP Trunk? Ketahui Disini!
Optimalisasi Kualitas Layanan (QoS)
Pentingnya kualitas layanan tidak bisa Anda abaikan dalam komunikasi bisnis, karena kualitas panggilan yang buruk dapat mengakibatkan pelanggan Anda frustrasi, di mana hal ini dapat berdampak negatif pada reputasi bisnis Anda. Dengan SBC (Session Border Controller), Anda dapat memantau dan mengelola kualitas layanan (QoS) panggilan suara dan video yang terjadi dalam bisnis Anda.
Hal ini juga berarti bahwa ketika ada masalah dengan kualitas panggilan, SBC dapat segera mengidentifikasinya dan mengambil tindakan yang diperlukan untuk mengatasi hal tersebut, di mana termasuk mengalihkan lalu lintas ke jalur alternatif atau memprioritaskan panggilan yang lebih penting.
Skalabilitas dan Efisiensi dalam Jaringan Bisnis Anda
Ketika bisnis Anda bertumbuh, mungkin Anda perlu meningkatkan kapasitas komunikasi Anda. Dengan adanya SBC, Anda dapat dengan mudah menambahkan saluran SIP Trunk baru yang sesuai dengan kebutuhan Anda, sehingga skalabilitas dalam komunikasi bisnis Anda dapat lebih mudah dicapai. Selain itu, SBC juga dapat mengelola penggunaan saluran dan sumber daya secara lebih efisien. Dengan kemampuan routing dan load balancing yang dimilikinya, SBC dapat memastikan bahwa lalu lintas terkirim menuju saluran yang tersedia dan tidak ada penggunaan sumber daya yang terbuang percuma.
Pastikan Kelancaran Komunikasi Bisnis Anda dengan Provider SIP Trunk Terpercaya
Peranan SBC (Session Border Controller) merupakan elemen kunci dalam implementasi SIP Trunk yang sukses. Dengan perlindungan yang kuat, interoperabilitas yang lancar, kualitas layanan yang optimal, dan peningkatan skalabilitas bisnis, SBC dalam implementasinya terhadap SIP Trunk dapat membuat jaringan bisnis Anda lebih baik dari sebelumnya. Akan tetapi, Anda perlu mengadopsi SIP Trunk yang baik dulu untuk mewujudkannya. Tidak perlu khawatir, melalui bantuan Ivosights, Anda bisa mendapatkannya secara mudah. Bersama Ivosights, mari wujudkan efisiensi komunikasi dalam perkembangan bisnis Anda. Jika Anda tertarik, hubungi tim Ivosights sekarang juga!