Penggunaan WhatsApp dalam kehidupan sehari-hari sudah bukan menjadi hal yang asing lagi. Selain WhatsApp biasa, WhatsApp Business API merupakan salah satu platform yang paling sering digunakan oleh berbagai perusahaan untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan pelanggan mereka. Salah satu fitur yang ada pada platform tersebut adalah fitur verifikasi atau WhatsApp Verified. Simak artikel ini untuk mengetahui 5 benefit mendapatkan WhatsApp Verified untuk bisnis!

Apa Itu WhatsApp Verified?

WhatsApp Verified adalah logo verifikasi berupa simbol centang hijau yang diberikan oleh WhatsApp kepada akun WhatsApp Business API yang sudah memenuhi syarat verifikasi. Logo ini menandakan bahwa bisnis tersebut merupakan lembaga yang resmi, asli, dan diakui secara sah.

Cara Mendapatkan WhatsApp Verified dengan Mudah

Berikut langkah-langkah mendapatkan WhatsApp Verified dengan mudah:

Sebelum mendapatkan WhatsApp verified, Anda perlu memiliki WhatsApp Business API terlebih dahulu karena WhatsApp verified merupakan salah satu fitur yang ada pada WhatsApp Business API. Anda dapat menghubungi partner resmi WhatsApp untuk mendapatkan akun WhatsApp Business API. Selain bisa mendapatkan status WhatsApp verified, Anda juga akan mendapatkan fitur lainnya seperti broadcast message dan sinkronisasi riwayat chat yang dapat membantu melancarkan proses komunikasi bisnis dengan pelanggan.

WhatsApp memiliki beberapa syarat yang perlu dipenuhi bagi bisnis yang ingin memiliki status WhatsApp verified. Beberapa perusahaan yang bergerak di bidang tertentu mungkin tidak dapat memiliki status WhatsApp verified. Maka dari itu, lakukan riset dan pastikan bahwa bisnis Anda memenuhi persyaratan dan layak untuk mendapatkan status WhatsApp verified.

Setelah memastikan kelayakan bisnis Anda, Anda dapat mulai melengkapi semua dokumen yang dibutuhkan untuk mendapatkan WhatsApp verified. Periksa kembali dokumen-dokumen tersebut dan pastikan bahwa isi dokumen telah lengkap dan tepat agar proses verifikasi dapat berjalan lancar.

Langkah selanjutnya adalah mengajukan permohonan untuk mendapatkan WhatsApp verified. Anda dapat menghubungi Business Solution Provider (BSP) yang resmi di Indonesia yang akan membantu Anda selama proses verifikasi.

Proses verifikasi untuk mendapatkan WhatsApp verified akan memakan waktu. Selama masa ini, WhatsApp akan menjalani proses verifikasi untuk memastikan pemberian status WhatsApp verified yang tepat sasaran. Maka dari itu, setelah mengajukan permohonan, yang perlu Anda lakukan adalah menunggu sampai WhatsApp menerima permohonan mendapatkan status WhatsApp verified Anda.

Setelah mendapatkan WhatsApp verified, pastikan Anda membaca dan mengikuti pedoman yang ada. Jangan lupa juga untuk mematuhi peraturan yang telah ditetapkan oleh WhatsApp. Kepemilikan status WhatsApp verified perlu dimanfaatkan dengan baik dan penuh tanggung jawab. Dengan mengikuti pedoman dan mematuhi aturan, Anda dapat memanfaatkan status WhatsApp verified dan fitur-fitur WhatsApp Business API lainnya secara optimal.

Baca Juga: Bangun Ekosistem Bisnis yang Aman: WhatsApp Verified Pondasinya

Benefit Memiliki WhatsApp Verified untuk Bisnis Anda

Berikut beberapa benefit mendapatkan WhatsApp Verified untuk bisnis Anda:

Dengan mendapatkan WhatsApp Verified, akun bisnis Anda akan memiliki tanda verifikasi centang hijau. Logo centang hijau ini merupakan tanda bahwa akun Anda telah terverifikasi sebagai akun bisnis yang resmi dan asli oleh WhatsApp. Tanda verifikasi ini dapat membantu meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda.

WhatsApp Verified juga memiliki kemampuan multi access. Tidak seperti WhatsApp Business biasa, sebagai salah satu fitur WhatsApp Business API, memiliki WhatsApp Verified memungkinkan jumlah akses user yang tidak terbatas dan dalam waktu yang bersamaan. Hal ini memungkinkan Anda untuk menggunakan WhatsApp secara lebih efisien dan optimal.

WhatsApp Verified juga memungkinkan pengguna untuk melakukan otomatisasi tugas dan mengakses fitur broadcast yang dapat membantu mereka untuk bekerja dengan lebih efisien. Selain itu, pengguna WhatsApp Verified juga memiliki akses ke dasbor broadcast yang memungkinkan mereka untuk memantau pesan yang dikirim secara real-time.

WhatsApp Verified juga memiliki fitur chatbot yang dapat membantu bisnis dalam menyediakan layanan pelanggan. Fitur chatbot dapat membantu melayani pelanggan yang memiliki pertanyaan yang umum dan mengarahkan mereka ke layanan yang tepat. Dengan fitur ini, perusahaan dapat menyediakan layanan customer service yang lebih efisien dan efektif.

Dengan adanya logo centang hijau WhatsApp Verified, perusahaan dapat meningkatkan visibilitas pesan mereka. Simbol centang hijau dapat mendorong pelanggan untuk membuka pesan karena mereka mengetahui bahwa simbol tersebut merupakan tanda bisnis yang telah diverifikasi. Peningkatan visibilitas pesan ini dapat membantu perusahaan untuk meningkatkan customer engagement dan juga profitabilitas mereka.

Baca Juga: Jaga Keamanan Transaksi Bisnis dengan WhatsApp Verified

Dapatkan WhatsApp Business API Hanya di Ivosights!

Itulah beberapa benefit memiliki WhatsApp Verified untuk bisnis. Dengan memiliki WhatsApp Verified, perusahaan dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan, efisiensi, serta visibilitas mereka. Hal ini memungkinkan perusahaan untuk berkomunikasi secara efektif dengan pelanggan dan memberikan layanan customer service yang optimal. Jika Anda ingin memiliki WhatsApp Verified, dapatkan WhatsApp Business API hanya di Ivosights. Ivosights adalah partner resmi WhatsApp Business API (Business Solution Provider) yang dapat membantu Anda mendapatkan logo WhatsApp Verified disertai oleh berbagai benefit lainnya untuk meningkatkan kredibilitas bisnis dan kepercayaan pelanggan Anda. Hubungi Ivosights dan dapatkan WhatsApp Business API sekarang juga!