Ramadan menjadi salah satu bulan yang akan sangat menguntungkan bagi pemilik bisnis, khususnya yang memproduksi produk-produk tertentu yang sangat dicari saat Bulan Suci ini tiba. Akan ada banyak promo dan campaign menarik yang biasa dilakukan saat Ramadan oleh brand-brand tertentu untuk menarik keinginan masyarakat. Untuk itu, yuk, maksimalkan penjualan saat Ramadan dengan menggunakan WhatsApp Business!

Apa itu WhatsApp Business?

WhatsApp Business merupakan salah satu aplikasi yang diluncurkan oleh pihak WhatsApp untuk mempermudah kegiatan berjualan pemilik bisnis atau usaha kecil. Aplikasi yang satu ini juga sangat berfungsi untuk memperlancar interaksi dan komunikasi antara pelanggan dan penjual sehingga lebih mudah untuk melanjutkan pemesanan ataupun melakukan promosi via chat. 

WhatsApp Business memiliki banyak fitur yang sangat berguna untuk kepentingan berjualan. Beberapa diantaranya adalah fitur membalas chat otomatis, fitur pengirim chat massal, hingga fitur untuk mengirimkan katalog secara otomatis saat ada pembeli yang bertanya. Tentunya berbeda dengan WhatsApp biasa, WhatsApp Business memiliki tujuan untuk berjualan dan pesan yang ada di aplikasi ini tidak akan tercampur dengan pesan pribadi sehingga penjual bisa dengan mudah melanjutkan penjualan dan promosi tanpa takut terganggu dengan pesan pribadi.

Baca Juga: Alasan Kenapa Anda Harus Menggunakan WhatsApp Business

Yuk, Maksimalkan Penjualan dengan Menggunakan WhatsApp Business!

Hadirnya Ramadan merupakan salah satu berkah yang harus disyukuri, bukan hanya untuk umat muslim saja, tetapi keberkahan Ramadan juga hadir untuk para pebisnis yang memiliki usaha, khususnya untuk pemilik usaha yang dicari selama Ramadan. Untuk itu, manfaatkanlah WhatsApp Business dan gunakan template khusus Ramadan. Bagaimana cara melakukannya? Anda bisa melakukan custom dengan menggunakan kata-kata, foto, grafis yang sudah dimasukkan unsur Ramadan di dalamnya. Dengan begitu, pelanggan akan melihat dengan jelas jika mereka disapa dengan selebrasi merayakan hadirnya Bulan Suci Umat Islam yang satu ini.

Promo Ramadan adalah salah satu yang paling banyak hadir saat Ramadan tiba. Meningkatnya permintaan pada banyak produk dan barang membuat banyak brand meningkatkan promo agar pelanggan semakin tertarik untuk berbelanja. Untuk itu, manfaatkanlah WhatsApp Business untuk menyebarkan promo khusus Ramadan agar bisnis yang Anda jalani menjadi semakin laris saat Bulan Suci ini.

Biasanya, promo yang banyak hadir saat Ramadan adalah promo untuk berbagai macam barang seperti potongan harga 50% setiap pembelian beberapa produk hingga promo beli 2 gratis 2 yang sangat digemari oleh masyarakat. Promo khusus Ramadan ini membuat banyak daya tarik terhadap suatu produk sehingga jika dimanfaatkan dengan aplikasi WhatsApp Business akan menjadi combo yang menakjubkan!

Salah satu alasan mengapa banyak pemilik bisnis yang menggunakan WhatsApp Business adalah karena aplikasi ini memiliki fitur-fitur yang berguna untuk melancarkan bisnis hingga berkomunikasi dengan pelanggan. Anda bisa memanfaatkan fitur pengirim pesan otomatis saat ada pelanggan yang menanyakan hal yang sering ditanyakan seperti “apakah produk ini masih ada,” “berapa harga barang ini,” atau pertanyaan lain yang biasa ditanyakan oleh pelanggan. Dengan memanfaatkan fitur-fitur yang ada di WhatsApp Business, pekerjaan Anda dalam mempromosikan produk, berinteraksi dengan pelanggan, hingga berjualan akan jauh lebih mudah.

Baca Juga: Perbedaan Command Center dan Setup Assistant pada WhatsApp Business

Saat Ramadan, ada banyak aktivitas umat muslim yang berbeda jika dibandingkan dengan bulan-bulan lain. Hal ini membuat bisnis Anda menjadi jauh lebih untung karena umat muslim akan lebih banyak waktu untuk melakukan aktivitas untuk beribadah hingga sahur dibandingkan dengan waktu istirahat. Untuk itu, Anda dapat menyebarkan pesan pada waktu yang tepat menggunakan WhatsApp Business.

Yuk, Beralih ke WhatsApp Business API!

WhatsApp Blasting merupakan salah satu cara jitu yang memudahkan perusahaan atau pebisnis dalam melancarkan aksi mereka untuk menyebarkan promo. Beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan saat berlangganan WhatsApp Business API adalah akun verified yang akan menambahkan kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda, integrasi ke CRM, dashboard untuk melakukan bulk messaging, hingga adanya report untuk campaign bisnis yang Anda jalani. Jika Anda ingin bisnis yang dijalani menjadi lancar, segeralah membuat WhatsApp Business API dan gunakan layanan aplikasi ini bersama Ivosights!