WhatsApp Blast Sebagai Rahasia Pemasaran UMKM Paling Jitu!

Whatsapp Bussiness API


Penulis : Administrator - Senin, 23 September 2024
Ket. Foto: Ilustrasi - WhatsApp Blast.
Ket. Foto: Ilustrasi - WhatsApp Blast.

"Rahasia pemasaran paling jitu untuk UMKM, WhatsApp blast jawabannya. Tingkatkan penjualan dan jangkau pelanggan lebih efektif"

Siapa yang tidak kenal dengan platform bertukar pesan, WhatsApp? WhatsApp merupakan salah satu aplikasi komunikasi teks maupun suara yang banyak digunakan oleh beberapa orang baik individu maupun bisnis di seluruh dunia. WhatsApp sendiri menawarkan beberapa fitur menarik yang bisa digunakan, salah satunya WhatsApp blast. Apa itu WhatsApp blast? Apakah WhatsApp hanya menyediakan fitur ini? Simak dan pahami selengkapnya di bawah ini.

WhatsApp Blast itu Apa? Hanya Sekedar Broadcast? Tentu Tidak!

WhatsApp blast dan broadcast. Kedua ini merupakan kegunaan utama yang ditawarkan oleh aplikasi WhatsApp. Fitur-fitur inilah yang mampu membantu individu maupun perusahaan yang masih berkembang untuk berkomunikasi dalam skala yang jauh lebih luas. Jadi, apa itu WhatsApp blast? WhatsApp blast merupakan salah satu strategi marketing serta komunikasi di mana pesan dan informasi dapat dikirim secara massal dan lebih luas jangkauannya. WhatsApp blast inilah yang mampu memastikan semua pesan yang terkirim bersifat relevan dan tidak dianggap sebagai spam chat. Lalu, apakah WhatsApp blast hanya sebagai rahasia pemasaran dan promosi produk? Tentu tidak, masih banyak keuntungan yang perusahaan dapatkan saat menggunakan WhatsApp blast ini. Yuk, cari tahu di bawah ini!

WhatsApp Blast Lebih Efektif dari Sekedar Iklan Berbayar

Jika Anda berpikir bahwa iklan berbayar adalah satu-satunya cara efektif untuk menjangkau pelanggan, saatnya mempertimbangkan pendekatan lain yang lebih langsung dan personal. WhatsApp blast menawarkan sesuatu yang berbeda. Sesuatu yang berbeda itu adalah seperti di bawah ini:

  • Tingkat Open Rate yang Tinggi

Open rate sendiri merupakan indikator untuk memantau keberhasilan kampanye pemasaran. Dengan WhatsApp blast, open rate-nya akan jauh lebih tinggi dibanding dengan email pemasaran dan iklan berbayar lainnya. Karena, dengan kemampuannya yang mampu mengirim ke ribuan kontak tentunya persentase keberhasilan kampanye akan lebih tinggi dibanding biasanya.

  • Komunikasi Secara Real-Time

Dengan menggunakan WhatsApp blast Anda dan perusahaan akan merasakan keberlangsungan berinteraksi secara real-time. Sehingga, mampu membantu Anda untuk berkomunikasi secara cepat dan responsif. Hal ini tentunya akan meningkatkan loyalitas pelanggan terhadap produk yang perusahaan Anda pasarkan.

  • Dukungan Media Beragam

Pastinya WhatsApp blast memiliki dukungan media yang beragam seperti teks, gambar, video, tautan, hingga dokumen, yang dapat membuat pesan lebih menarik dan interaktif dibandingkan metode pesan lainnya.

  • Mudah Digunakan

Bagi Anda yang tidak begitu biasa mengoperasikan WhatsApp blast tenang saja. Karena, WhatsApp blast mudah diatur dan digunakan baik untuk bisnis kecil hingga besar tanpa memerlukan keahlian teknis.

Baca Juga: Perbedaan Broadcast Message dengan WhatsApp Blast, Ketahui Disini!

Cara Kreatif Memaksimalkan WhatsApp Blast untuk UMKM 

WhatsApp blast bukan hanya alat untuk mengirim pesan massal jika dimanfaatkan dengan tepat, ini bisa menjadi senjata rahasia bagi UMKM dalam menjalankan kampanye pemasaran yang efektif. Ada berbagai cara inovatif yang bisa dilakukan UMKM untuk memaksimalkan potensi WhatsApp blast, menciptakan hubungan yang lebih dekat dengan pelanggan tanpa menguras anggaran besar. 

  • Promosi Kilat

Yang pertama ada promosi kilat. Pastikan pelanggan Anda mendapat informasi yang eksklusif dan terverifikasi faktanya. Tentunya hal ini menyangkut dengan produk yang sedang dipromosikan. Anda bisa menggunakan WhatsApp blast dengan fitur pesan otomatisnya untuk langsung mengirimkan deskripsi dari barang yang sedang dipromosikan.

  • Konten Edukasi

Untuk memaksimalkan WhatsApp blast Anda bisa memberikan tips dan trik yang bermanfaat seputar dengan produk yang dipasarkan. Jadi, dalam metode ini Anda masih bisa memperkenalkan produk yang Anda jual.

  • Event Reminder

Kemudian, Anda bisa melakukan event reminder. Event reminder di sini dapat berupa pengingat mengenai periode promo yang dipasarkan sehingga pelanggan tidak akan ketinggalan terkait produk terbaru atau terkini yang Anda pasarkan.

  • Layanan After Sale

Dan yang terakhir layanan after sale. Dengan menggunakan WhatsApp blast dapat membantu Anda untuk memastikan apakah pelanggan puas atau tidak dengan produk yang dipasarkan.

Sudah Siap Menggunakan WhatsApp Blast? Bergabung dengan WhatsApp Business API dari Ivosights, Sekarang!

Sudah saatnya Anda membawa strategi pemasaran bisnis ke level berikutnya dengan memanfaatkan WhatsApp blast. Dengan WhatsApp Business API dari Ivosights, Anda tidak hanya akan menikmati kemudahan dalam mengelola komunikasi massal, tetapi juga mendapatkan akses ke fitur-fitur canggih yang dapat memperkuat interaksi pelanggan hingga promosi produk yang dipasarkan. Proses pendaftaran yang cepat, aman, dan didukung oleh tim profesional membuat pengalaman Anda semakin mudah. Jangan ragu untuk memulai! Bergabunglah dengan Ivosights sekarang, dan rasakan dampak nyata dalam strategi pemasaran digital bisnis Anda.

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami