Pentingnya Bekali Agen Telesales dengan Pelatihan CRM

Sociomile


Penulis : Administrator - Selasa, 20 Juni 2023
Ket. Foto: Ilustrasi - Telesales. Shutterstock
Ket. Foto: Ilustrasi - Telesales. Shutterstock

"Inilah pentingnya software CRM untuk meningkatkan kualitas dan kinerja agen Telesales"

Dalam era digital seperti saat ini, pelanggan menginginkan pelayanan pelanggan yang lebih personal dan terhubung. Hal ini membuat Customer Relationship Management (CRM) menjadi sistem yang penting dipelajari oleh para agen telesales. Penggunaan CRM dalam telesales membantu agen memahami pelanggan dengan lebih baik. Dalam artikel ini, akan dibahas tentang pentingnya pelatihan CRM untuk para agen telesales. Pelatihan telesales ini dapat berupa penerapan konsep dasar CRM, pengelolaan hubungan dengan pelanggan, dan meningkatkan proses penjualan mereka.

Kenali Apa Itu Agen Telesales

Agen telesales adalah sebuah individu yang bekerja dalam bidang penjualan. Umumnya, para agen telesales bertanggung jawab melakukan panggilan keluar (outbound calls) kepada calon pelanggan untuk mempromosikan produk atau layanan perusahaan, mengidentifikasi kebutuhan pelanggan, memberikan penawaran, dan menjual produk atau layanan tersebut.

Pengertian CRM

CRM atau Customer Relationship Management adalah sebuah teknologi yang dapat mengelola interaksi dan memelihara hubungan perusahaan dengan pelanggan. Teknologi ini melakukan pengumpulan, penyimpanan, analisis, dan penggunaan data pelanggan.  Dengan ini, perusahaan dapat meningkatkan kualitas pelayanan pelanggan dan menaikan tingkat penjualan perusahaan.

CRM menggunakan sistem atau software untuk mengumpulkan dan mengintegrasikan data pelanggan dari berbagai sumber. Data-data tersebut kemudian digunakan untuk memahami preferensi, kebutuhan, dan perilaku pelanggan. Dengan ini, perusahaan dapat memberikan layanan yang lebih personal, relevan, dan efektif.

Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Customer Relationship Management pada Telesales

Jenis-jenis Pelatihan CRM untuk Agen Telesales

Berikut ini adalah beberapa jenis pelatihan CRM yang umumnya diberikan kepada agen telesales:

  • Pelatihan Penggunaan Dasar CRM

Dalam pelatihan ini, agen telesales akan diajarkan cara mengakses, menjelajah, dan menggunakan fitur dasar CRM. Selain itu, pelatihan ini juga akan mempelajari cara memasukkan data pelanggan, mencari informasi, dan mengelola prospek atau pelanggan.

  • Pelatihan Pengelolaan Prospek dan Penjualan

Dalam pengelolaan prospek dan penjualan, agen telesales akan diajarkan cara memasukkan dan melacak prospek, mengelola siklus penjualan, dan membuat catatan panggilan atau tindak lanjut. Selain itu, agen juga akan diberikan pemahaman tentang tanda-tanda dan indikator untuk mengidentifikasi peluang penjualan.

  • Pelatihan Personalisasi Panggilan

Dalam pelatihan ini, agen telesales dapat mempersonalisasi panggilan dengan data-data dalam CRM. Dengan ini, agen dapat memahami kebutuhan dan preferensi pelanggan untuk membantu penyusunan pesan penjualan yang relevan.

  • Pelatihan Analitik dan Pelaporan

Jika dimanfaatkan dengan baik, fitur analitik CRM akan berguna untuk agen telesales. Dengan fitur ini, agen dapat melihat tren penjualan, mengidentifikasi peluang perbaikan, dan membuat laporan kinerja.

  • Pelatihan Manajemen Waktu dan Efisiensi

Dalam pelatihan ini, agen telesales akan mempelajari cara menggunakan fitur pengingat, tugas, dan jadwal dalam CRM. Fitur-fitur ini berguna untuk mengatur prioritas, menghindari tumpang tindih aktivitas, dan mengelola waktu dengan efektif..

  • Pelatihan Kolaborasi Tim

Fitur kolaborasi dalam CRM dapat digunakan untuk berbagi informasi, mengoordinasikan tindak lanjut, dan melacak aktivitas tim secara efektif. Pelatihan ini juga mengajarkan para agen tentang cara berkomunikasi dan berkoordinasi dengan anggota tim melalui CRM.

Manfaat Penggunaan CRM untuk Agen Telesales

Berikut ini adalah beberapa manfaat penggunaan CRM untuk agen telesales:

  • Peningkatan Efisiensi Kerja

Dengan menggunakan CRM, agen telesales dapat mengelola panggilan dan aktivitas penjualan dengan lebih efisien. Mereka juga dapat mengakses informasi pelanggan, riwayat panggilan, dan catatan penting lainnya dengan mudah. Dengan begitu, agen telesales dapat menyusun ulang strategi penjualan yang lebih produktif.

  • Personalisasi Panggilan

CRM dapat berfungsi sebagai alat penyimpan dan pelacak data pelanggan. Agen telesales dapat menggunakan data pelanggan ini untuk mempersonalisasi panggilan dan memberikan penawaran yang relevan.

  • Pemantauan Proses Penjualan

Dengan CRM, agen telesales dapat melacak dan mengelola prospek atau pelanggan dalam berbagai tahap penjualan. Mereka juga bisa melakukan pemantauan kemajuan prospek, mengatur tindak lanjut, dan mengidentifikasi peluang cross-selling atau up-selling.

Baca juga: 4 Strategi Customer Relationship Management

  • Analisis Data Penjualan

Agen telesales dapat menggunakan fitur analitik dalam CRM untuk menganalisis data terkait kinerja penjualan, tren pasar, dan preferensi pelanggan untuk meningkatkan strategi penjualan.

  • Kolaborasi Tim yang Lebih Baik

Dalam tim telesales yang terdiri dari beberapa agen, CRM memungkinkan kolaborasi antar individu. Dengan fitur kolaborasi yang disediakan oleh CRM, komunikasi tim akan semakin meningkat, pendekatan penjualan selalu konsisten, dan memaksimalkan kinerja tim secara keseluruhan.

  • Pelayanan Pelanggan yang Lebih Baik

CRM memberikan kemudahan untuk para agen agar dapat mengakses informasi pelanggan dan riwayat panggilan dengan cepat. Hal ini memudahkan agen telesales dapat memberikan pelayanan pelanggan secara lebih baik.

Mau Dapatkan Sistem CRM yang Terbaik untuk Perusahaan Anda?

Ivosights menyediakan sistem CRM Contact Center Sociomile untuk mengelola komunikasi antara bisnis dengan pelanggan. Sistem ini menggabungkan antara 13 platform digital untuk diakses secara lebih mudah melalui satu dashboard utama saja. Tidak hanya itu, Sociomile bahkan menghadirkan fitur help desk untuk memudahkan operasional perusahaan Anda. Segera dapatkan sistem Sociomile ini dengan menghubungi kami, sekarang juga!

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami