Sociomile
Penulis : Administrator - Selasa, 25 Juli 2023
"Agen telemarketing harus mengetahui tujuh cara ini supaya prospek dapat efektif terbujuk untuk melakukan pembelian produk"
Telemarketing merupakan salah satu strategi pemasaran yang efektif dalam mencapai calon pelanggan atau prospek. Sebagai perantara ketiga, agen telemarketing berperan penting dalam mempengaruhi keputusan pembelian prospek melalui panggilan telepon. Mereka harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik serta cara-cara efektif untuk membujuk prospek atau calon pelanggan yang ditargetkan. Dengan begitu, persentase pembelian produk maupun layanan perusahaan akan meningkat. Artikel ini akan membahas lebih lanjut tentang bagaimana agen telemarketing dapat membujuk prospek untuk melakukan pembelian.
Mengenal Istilah Telemarketing
Telemarketing adalah sebuah teknik pemasaran yang dilakukan melalui telepon untuk menghubungi calon pelanggan. Tujuan dari melakukan telemarketing ini adalah mempromosikan produk atau layanan serta mendorong mereka untuk melakukan pembelian. Melalui komunikasi langsung dengan calon pelanggan, telemarketing dapat menjadi salah satu cara yang efisien untuk meningkatkan penjualan dan memperluas jangkauan pasar.
Peran Agen Telemarketing dalam Penjualan
Inilah beberapa peran agen telemarketing dalam penjualan produk atau layanan perusahaan:
-
Mengenalkan Produk atau Layanan
Agen telemarketing bertugas memperkenalkan produk atau layanan kepada calon pelanggan dengan memberikan informasi yang relevan dan sebisa mungkin menarik perhatian prospek.
-
Mengidentifikasi Prospek Potensial
Agen juga harus mampu mengidentifikasi prospek potensial yang berminat dan membutuhkan produk atau layanan yang ditawarkan.
-
Mengajukan Penawaran
Penawaran pembelian produk harus disampaikan agen dengan jelas dan meyakinkan agar calon pelanggan tertarik untuk membeli.
-
Mengatasi Penolakan
Dalam menjalankan tugasnya, agen telemarketing juga akan menghadapi penolakan dari beberapa calon pelanggan. Untuk itu, mereka harus mampu mengatasi penolakan tersebut dengan baik.
-
Mengarahkan ke Pembelian
Utamanya, agen telemarketing diharuskan mengarahkan calon pelanggan untuk melakukan pembelian dan menyelesaikan proses transaksi.
Baca juga: Tips Telemarketing untuk Pemula
Cara Mudah Membujuk Prospek untuk Melakukan Pembelian
Berikut adalah tujuh cara mudah yang dapat digunakan oleh agen telemarketing untuk membujuk prospek agar mau melakukan pembelian:
-
Menyampaikan Manfaat Produk dengan Jelas
Agen telemarketing harus mampu menyampaikan manfaat produk atau layanan dengan jelas dan sesuai dengan kebutuhan calon pelanggan. Mereka harus dapat menjelaskan bagaimana produk atau layanan tersebut dapat memenuhi kebutuhan dan menjadi solusi terbaik bagi calon pelanggan.
-
Menggunakan Bahasa yang Menarik dan Ramah
Bahasa yang digunakan oleh agen telemarketing harus bersifat menarik dengan nada yang ramah agar calon pelanggan merasa nyaman dan tertarik untuk mendengarkan penawaran yang disampaikan.
-
Menawarkan Promo atau Diskon Khusus
Tak lupa, agen harus memberikan penawaran khusus seperti promo, diskon, atau bonus tambahan sebagai daya tarik tambahan bagi calon pelanggan untuk segera melakukan pembelian.
-
Memberikan Testimoni dan Bukti Keberhasilan
Agen telemarketing juga dapat memberikan testimoni dari pelanggan lain yang telah menggunakan produk atau layanan tersebut. Bukti ini dapat meyakinkan calon pelanggan bahwa produk atau layanan tersebut memang berguna dan berkualitas bagi orang-orang pengguna sebelumnya.
-
Menyediakan Informasi Lengkap tentang Produk
Agen telemarketing harus dibekali dengan informasi yang lengkap dan mendetail tentang produk atau layanan yang ditawarkan. Dengan ini, mereka dapat menjawab keraguan atau pertanyaan yang disampaikan calon pelanggan dengan baik.
-
Menggunakan Pendekatan Personal
Agen telemarketing dapat menggunakan pendekatan personal dengan menyebutkan nama calon pelanggan dan menyesuaikan penawaran dengan kebutuhan atau preferensi mereka.
-
Memberikan Waktu untuk Pertimbangan
Terakhir, agen harus memberikan waktu kepada calon pelanggan untuk mempertimbangkan penawaran tanpa tekanan. Dengan ini, kemungkinan mereka akan melakukan pembelian di masa depan dapat meningkat.
Beberapa Kemampuan Komunikasi yang Wajib Dimiliki Agen Telemarketing
Berikut ini adalah beberapa kemampuan komunikasi yang wajib dimiliki oleh agen telemarketing:
-
Kemampuan Mendengarkan AktifÂ
-
Kemampuan Berbicara dengan Jelas
-
Kemampuan Memahami Kebutuhan PelangganÂ
-
Kemampuan Berargumentasi Ketika Menghadapi Penolakan
-
Kemampuan Memimpin Percakapan
Baca juga: 10 Tips Komunikasi dalam Telemarketing, Dijamin Laku
Bekali Agen Telemarketing Perusahaan Anda dengan Sistem Pendukung yang Handal
Dalam dunia pemasaran, peran agen telemarketing sangatlah penting dalam mempengaruhi keputusan pembelian calon pelanggan. Dengan menggunakan berbagai cara, agen telemarketing dapat membujuk prospek agar mau melakukan pembelian. Selain itu, kemampuan komunikasi yang baik juga menjadi kunci kesuksesan bagi agen telemarketing dalam mencapai target penjualan.
Selain faktor-faktor dari internal agen telemarketing itu sendiri, tentunya hasil penjualan produk maupun layanan perusahaan Anda bisa semakin optimal dengan menggunakan beberapa tools pendamping telemarketing perusahaan. Salah satu di antaranya adalah sistem CRM multifungsi yang mendukung integrasi dengan sistem perusahaan lainnya.
Sebagai salah satu solusi terbaik, Ivosights menyediakan Sociomile, sistem CRM yang mengintegrasikan sebanyak 13 platform digital dan voice sehingga agen telemarketing bisa mudah untuk berganti-ganti channel selama menghubungi prospek satu per satu.
Selain itu, Sociomile memudahkan Anda untuk mengkustomisasi sistem telephony untuk melakukan panggilan inbound dan outbound, seperti dashboard, flow ticket, hingga reporting menyesuaikan kebutuhan Anda. Ada juga fitur QA Score Card dan monitoring wallboard sebagai alat untuk memantau kinerja agen telemarketing selama melakukan panggilan. Segera jadwalkan pertemuan dengan tim kami untuk melakukan konsultasi terkait kegunaan sistem Sociomile satu ini dan dapatkan semua keuntungan pemakaiannya.