Middle report merupakan salah satu alat yang penting digunakan untuk menganalisis performa kampanye bisnis. Umumnya, middle report ini memuat berbagai data dan informasi tentang hasil kampanye bisnis dalam suatu periode tertentu. Salah satu metode yang digunakan untuk mendapatkan hasil kampanye bisnis ini adalah berupa wordcloud analysis.
Wordcloud analysis digunakan untuk mengidentifikasi apa saja keyword yang berhubungan dengan brand perusahaan Anda saat dibicarakan oleh pelanggan. Dengan mengetahui beberapa keyword yang relevan ini, Anda bisa mengetahui bagaimana image brand perusahaan Anda di mata pelanggan. Untuk mengenal lebih lanjut tentang wordcloud analysis, ada baiknya Anda kenali dahulu istilah middle report itu sendiri.
Pengertian Middle Report
Middle report merupakan sebuah laporan yang berisikan data-data tentang berbagai aspek kampanye bisnis, seperti hasil penjualan, interaksi pelanggan, dan efektivitas strategi pemasaran. Data yang ditampilkan dalam laporan middle report ini umumnya diambil dari berbagai sumber, termasuk media sosial, email, dan platform pemasaran digital lainnya.
Kenali Apa Itu Wordcloud Analysis dalam Middle Report
Sementara itu, wordcloud analysis adalah sejenis teknik visualisasi data yang digunakan menggambarkan kata-kata yang paling sering muncul dalam data berupa obrolan pelanggan di media digital. Semakin sering munculnya sebuah kata muncul, maka semakin besar pula ukuran dan representasi visualnya yang ditampilkan dalam wordcloud.
Baca juga: 5 Keuntungan Menggunakan Middle Report untuk Bisnis
Manfaat Adanya Wordcloud Analysis dalam Middle Report
Inilah manfaat yang didapat apabila adanya wordcloud analysis dalam middle report Anda:
-
Visualisasi Data yang Menarik
Wordcloud menyajikan data dalam bentuk visual yang menarik dan mudah dipahami. Dengan begitu, pihak manajemen perusahaan, tim pemasaran, serta pembaca report lainnya dapat dengan cepat mengidentifikasi kata-kata yang paling sering digunakan oleh pelanggan dalam media digital terkait perusahaan Anda.
-
Menyoroti Aspek Penting
Kedua, adanya wordcloud dalam middle report membantu untuk menyoroti kata-kata kunci yang paling relevan dalam percakapan pelanggan di media digital. Hal ini akan membantu perusahaan Anda untuk lebih fokus pada aspek-aspek penting dari kampanye bisnis.
-
Mengidentifikasi Sentimen Pelanggan
Dengan wordcloud, perusahaan Anda dapat melihat sentimen pelanggan berdasarkan kata-kata yang sering digunakan. Kata-kata yang bersifat positif dan negatif dapat dengan mudah diidentifikasi.
-
Mengoptimalkan Strategi Bisnis
Wordcloud analysis dalam middle report akan membantu perusahaan Anda untuk mengoptimalkan strategi bisnis berdasarkan analisis keyword-keyword yang muncul dalam teks.
Cara-Cara Lakukan Wordcloud Analysis dalam Middle Report
Berikut ini adalah tujuh cara untuk melakukan wordcloud analysis dalam middle report:
-
Kumpulkan Data Teks
Pertama, kumpulkan data-data yang akan dianalisis. Data-data ini bisa berupa ulasan pelanggan, komentar di media sosial, atau feedback dari berbagai sumber.
-
Bersihkan Data Teks
Setelah berhasil mengumpulkan data-data, lakukan pembersihan data untuk menghapus karakter khusus, tanda baca, dan kata-kata yang tidak relevan.
-
Hitung Frekuensi Kemunculan Kata
Lakukan penghitungan frekuensi kemunculan kata dalam data-data teks. Kata-kata yang tingkat kemunculannya lebih sering akan memiliki bobot yang lebih besar dalam wordcloud.
-
Filter Keyword
Filter keyword-keyword yang ingin ditampilkan dalam wordcloud. Pilihlah kata-kata yang paling relevan dan berhubungan dengan tujuan analisis.
-
Tentukan Ukuran Wordcloud
Tentukan ukuran wordcloud sesuai dengan keinginan. Kata-kata dengan frekuensi kemunculan yang lebih tinggi akan ditampilkan dengan ukuran yang lebih besar dalam wordcloud.
-
Visualisasikan Wordcloud
Visualisasikan data dalam bentuk wordcloud menggunakan alat atau perangkat lunak yang sesuai. Pastikan wordcloud terlihat menarik dan mudah dipahami.
-
Analisis Hasil Wordcloud
Terakhir, lakukan analisis hasil wordcloud untuk mendapatkan wawasan dan informasi yang relevan. Identifikasi keyword-keyword yang muncul dan hubungkan dengan performa kampanye bisnis.
Baca juga: 7 Cara Menentukan Keyword yang Tepat untuk Penggunaan Digital Listening
Gunakan Digital Listening Tools untuk Dapatkan Keyword Relevan terkait Perusahaan Anda!
Setelah melihat penjelasannya di atas, Anda bisa menyimpulkan bahwa wordcloud analysis adalah salah satu cara yang efektif untuk menganalisis data-data teks dalam middle report. Dengan mengidentifikasi keyword yang paling relevan dengan perusahaan Anda, manajemen perusahaan dapat mengambil keputusan strategis yang lebih baik untuk meningkatkan performa bisnis dan mencapai kesuksesan jangka panjang.
Untuk memudahkan Anda mencari keyword yang relevan dengan brand perusahaan Anda, gunakan bantuan digital listening tools. Anda dapat mempertimbangkan untuk mendapatkan Ripple10 sebagai salah satunya. Ripple10 ini dibekali dengan beberapa fitur, salah satunya adalah sociograph keyword. Fitur tersebut memudahkan Anda mengetahui apa saja keyword yang paling relevan dengan brand perusahaan Anda. Tak hanya itu, bahkan Anda juga bisa tau akun pelanggan mana saja yang paling sering membicarakan perusahaan di media sosial.
Data-data yang terkumpul ini bisa dianalisis secara mendalam dengan layanan comprehensive analytics yang tersedia di Ivosights. Dengan menggunakan bantuan dari para data analyst profesional, kami dapat menyajikan middle report yang mudah dipahami beserta rekomendasi strategi yang tepat untuk mendukung perusahaan Anda. Silakan hubungi tim Ivosights untuk melakukan konsultasi lebih lanjut terkait kebutuhan perusahaan Anda!