Sociomile
Penulis : Administrator - Rabu, 26 Februari 2025
"Contact center system yang telah terintegrasi oleh cloud atau berbasis cloud ini umumnya menawarkan proses yang lebih fleksibel"
Teknologi berbasis cloud semakin populer karena fleksibilitas, skalabilitas, dan efisiensinya, memungkinkan perusahaan untuk mengakses data secara real-time, mengurangi biaya infrastruktur, dan meningkatkan kolaborasi tim secara signifikan. Bahkan, tidak jarang cloud ini digunakan untuk proses operasional unit layanan pelanggan, contact center system. Bagaimana contact center system berbasis cloud ini bekerja? Mari kita simak di bawah ini!
Definisi Contact Center System
Sebelum itu, contact center sendiri merupakan salah satu divisi atau departemen di suatu perusahaan untuk mengelola seluruh permintaan pelanggan. Yang berarti, contact center system dirancang untuk menunjang seluruh proses operasional unit layanan atau pusat kontak perusahaan Anda. Lengkapnya, sistem ini mencakup telepon, email, live chat, media sosial, dan saluran digital lainnya, yang memungkinkan perusahaan untuk memberikan layanan pelanggan secara efisien dan responsif. Tetapi, tahukan Anda bahwa contact center system tidak hanya berfungsi untuk menangani pertanyaan atau keluhan pelanggan saja? Sistem ini juga memainkan peran penting dalam meningkatkan pengalaman pelanggan, memperkuat hubungan bisnis, dan mendukung strategi pemasaran serta penjualan. Jadi, pada dasarnya contact center system ini bisa menjadi jembatan bisnis Anda dikenal oleh banyak orang.
Mengulas Contact Center System Berbasis Cloud
Lalu bagaimana dengan yang berbasis cloud? Contact center system yang telah terintegrasi oleh cloud atau berbasis cloud ini umumnya menawarkan proses yang lebih fleksibel. Yang mana, contact center system berbasis cloud ini mendukung integrasi dengan berbagai alat dan aplikasi lain, seperti CRM, untuk menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih baik. Dengan keamanan data yang terjamin dan pembaruan otomatis, contact center system berbasis cloud menjadi pilihan ideal bagi perusahaan yang ingin meningkatkan efisiensi, mengurangi biaya, dan tetap kompetitif dalam menghadapi dinamika bisnis yang terus berkembang.
Menariknya, jika Anda menggunakan contact center system berbasis cloud ini Anda bisa mengaksesnya di berbagai lokasi tanpa batasan geografis, lho. Jadi, cukup fleksibel untuk perusahaan yang sering melakukan perjalanan bisnis. Secara, cloud memiliki fleksibilitas yang tinggi. Dengan semua keunggulan ini, sistem berbasis cloud menjadi pilihan strategis untuk bisnis yang ingin tetap relevan dan efisien di era digital.
Baca Juga: Kenali Ticketing System dalam Omnichannel Contact Center System
Fitur Utama Contact Center System Berbasis Cloud
Selain CRM yang disebutkan sebelumnya, ada fitur apa saja yang bisa diintegrasikan atau umumnya telah terintegrasi ke contact center system jenis ini? Mari disimak fitur utama sistem berbasis cloud di bawah ini:
-
Omnichannel
Contact center system berbasis cloud menyediakan omnichannel, yang memungkinkan perusahaan mengelola komunikasi pelanggan dari berbagai saluran, seperti telepon, email, media sosial, live chat, dan aplikasi pesan instan, dalam satu platform terpadu. Dengan omnichannel, interaksi pelanggan menjadi lebih mulus, dan agen dapat memberikan respons yang konsisten di semua saluran.
-
Alat Analitik
Tidak hanya omnichannel sebagai platform terpadu komunikasi antar perusahaan dengan pelanggan saja. Bahkan, contact center system berbasis cloud ini telah dilengkapi dengan alat analitik yang membantu perusahaan memantau performa tim, menganalisis pola interaksi pelanggan, dan mengambil keputusan berbasis data. Alat ini memberikan wawasan mendalam untuk meningkatkan strategi layanan pelanggan.
-
AI
Sudah pasti AI (Artificial Intelligent) ini termasuk ke dalam fitur contact center system berbasi cloud. Teknologi AI, seperti chatbot dan voice bot, memungkinkan automasi tugas-tugas rutin, seperti menjawab pertanyaan umum atau memberikan panduan awal kepada pelanggan. Bahkan, AI juga membantu dalam analisis prediktif untuk memahami kebutuhan pelanggan di masa depan.
-
Ticketing System
Sudah pasti ticketing system termasuk. Sebab, contact center system tanpa ticketing system bukan apa-apa. Dengan cepat sistem yang satu ini akan mengorganisasi dan melacak semua permintaan pelanggan, memastikan setiap masalah dapat ditangani dengan baik hingga selesai. Fitur ini sangat membantu dalam meningkatkan efisiensi dan memastikan tidak ada keluhan yang terlewat.
-
IVR
Menariknya lagi, contact center system berbasis cloud dilengkapi dengan IVR. Apa itu IVR? IVR adalah sebuah sistem telepon yang memungkinkan pelanggan untuk memilih menu suara dan berinteraksi dengan suara atau papan angka. Contact center system yang memiliki ini bisa mempercepat proses penyelesaian masalah dan meningkatkan pengalaman pelanggan.
Sociomile: Contact Center System Berbasis Cloud Terpercaya di Indonesia
Dengan fitur yang telah disebutkan di atas, contact center system berbasis cloud bisa menjadi solusi yang sangat komprehensif guna memenuhi kebutuhan pelanggan Andam yang sekaligus meningkatkan efisiensi operasional perusahaan. Jika Anda tertarik dengan contact center system berbasi cloud yang satu ini, pilih Sociomile. Sociomile telah menjadi contact center system yang dipercaya ratusan industri di Indonesia. Sebab, Sociomile, mampu membantu bisnis dalam melakukan interaksi pelanggan dari beragam kanal secara efektif dan efisien tanpa perlu membuka platform berbeda satu persatu. Menariknya, Sociomile telah mengintegrasikan 13 kanal digital dan voice dalam satu kanal, terlengkap untuk sistem sejenis.