Kecil-Kecil Jagoan! Ticketing System untuk Startup Makin Joss!

Sociomile


Penulis : Administrator - Jumat, 31 Januari 2025
Ket. Foto: Ilustrasi - Ticketing System.
Ket. Foto: Ilustrasi - Ticketing System.

"Startup kamu butuh solusi simpel dan efektif? Yuk, coba ticketing system untuk bikin bisnis makin lancar dan profesional. Temukan caranya di sini!"

Pernah tidak, kamu kewalahan menjawab keluhan pelanggan yang masuk dari berbagai kanal? Atau bingung memantau status penyelesaian masalah pelanggan? Nah, inilah alasan kenapa startup zaman sekarang butuh yang namanya ticketing system! Di artikel ini akan membahas bagaimana keunggulan ticketing system yang membuat startup kamu makin bersinar. Yuk, simak!

Apa Itu Ticketing System?

Ticketing system adalah software yang membantu bisnis mengelola semua permintaan pelanggan dalam satu platform terintegrasi. Mulai dari email, WhatsApp, media sosial, hingga live chat, semuanya bisa ditangani dengan rapi. Sistem ini sangat cocok untuk startup yang masih kecil tapi ingin tampil profesional. Sebagai startup, tantangan kamu adalah memberikan pelayanan yang cepat dan memuaskan dengan sumber daya terbatas. Di sinilah ticketing system jadi jagoan kecil yang bikin operasionalmu tetap prima.

Manfaat Ticketing System untuk Startup

  • Semua Masalah Tertangani dengan Cepat 

Dengan ticketing system,setiap pertanyaan atau keluhan pelanggan otomatis tercatat sebagai tiket. Tidak ada lagi yang terlewat karena sistem ini memastikan semua tiket diproses sesuai prioritas.

  • Kerja Tim Lebih Efisien

Kamu bisa membagi tiket ke anggota tim yang tepat sesuai bidangnya. Jadi, nggak ada lagi waktu terbuang karena keluhan nyasar ke orang yang salah.

  • Layanan Cepat dan Responsif 

Pelanggan suka jika masalah mereka diselesaikan dengan cepat. Ticketing system mempermudah kamu memonitor status tiket, memastikan nggak ada yang tertunda.

  • Rekam Jejak yang Jelas 

Setiap  interaksi dengan pelanggan tercatat otomatis. Jadi, kalau ada masalah serupa di masa depan, kamu tinggal cek riwayatnya.

  • Analisa Performa Tim 

Ticketing system juga punya fitur laporan. Kamu bisa tahu seberapa cepat timmu merespons dan menyelesaikan tiket, lalu meningkatkan performa berdasarkan data tersebut.

Baca Juga: Kenali Ticketing System dalam Omnichannel Contact Center System

Cara Menggunakan Ticketing System

  • Integrasikan Semua Kanal Komunikasi 

Hubungkan email, WhatsApp, media sosial, dan live chat ke ticketing system. Dengan begitu, semua permintaan pelanggan masuk ke satu platform.

  • Tentukan Kategori dan Prioritas Tiket 

Buat kategori tiket seperti "pertanyaan umum," "masalah teknis," atau "keluhan." Selain itu, atur tingkat prioritas supaya tiket yang mendesak bisa ditangani lebih dulu

  • Bagikan Tiket ke Anggota Tim 

Setiap tiket bisa dialokasikan ke anggota tim yang sesuai. Misalnya, tiket teknis ke tim IT, dan keluhan layanan ke tim customer service.

  • Pantau dan Update Status Tiket 

Jangan lupa untuk selalu memperbarui status tiket, seperti "dalam proses" atau "selesai." Ini akan memudahkan pelanggan tahu progres penyelesaiannya.

  • Gunakan Fitur Laporan untuk Evaluasi 

Setelah tiket selesai, cek laporan performa. Kamu bisa tahu area mana yang perlu ditingkatkan untuk memberikan layanan lebih baik.

Cara Memaksimalkan Penerapan Ticketing System

  • Gunakan Template Jawaban 

Untuk pertanyaan yang sering diajukan, siapkan template jawaban. Dengan ini, kamu bisa merespons lebih cepat tanpa mengorbankan kualitas.

  • Manfaatkan Automasi 

Beberapa ticketing system punya fitur automasi, seperti mengirim pesan balasan otomatis atau mengarahkan tiket tertentu ke tim terkait.

  • Berikan Pelatihan pada Tim 

Pastikan semua anggota tim memahami cara kerja ticketing system. Semakin terampil timmu, semakin efisien proses penyelesaian tiket.

  • Dengar Feedback Pelanggan

Setelah menyelesaikan tiket, minta feedback dari pelanggan. Ini bisa membantu kamu meningkatkan layanan di masa depan.

  • Pilih Ticketing System yang Tepat 

Pilih platform yang sesuai dengan kebutuhan startup-mu. Pastikan sistemnya user-friendly dan mendukung berbagai kanal komunikasi.

Yuk, Pakai Ticketing System dari Sociomile!

Jadi, sudah siap bikin startup-mu makin profesional? Jangan ragu untuk mulai menggunakan ticketing system. Kalau bingung pilih yang mana, Sociomile dari Ivosights bisa jadi pilihan terbaik! Sociomile adalah sistem contact center terlengkap untuk membantu brand dalam melakukan interaksi pelanggan dari beragam kanal secara efektif dan efisien tanpa perlu membuka platform berbeda satu persatu. Sociomile mengintegrasikan 13 kanal digital dan Voice dalam satu Dashboard, terlengkap untuk sistem sejenis. Dengan Sociomile, kamu bisa mengelola semua tiket dari berbagai kanal dalam satu dashboard. Tidak hanya praktis, layanan ini juga dilengkapi fitur-fitur canggih yang bikin bisnismu makin joss! Hubungi Ivosights sekarang untuk konsultasi gratis dan mulai gunakan Sociomile. Jangan tunggu lagi, jadikan startup-mu kecil-kecil jagoan dengan ticketing system terbaik!

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami