Strategi pemasaran yang efektif menjadi faktor utama suksesnya bisnis dalam memasarkan produk maupun langganan yang diproduksi. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk meningkatkan strategi pemasaran ini adalah dengan menggunakan survei berbayar pada telesurvey. Artikel ini akan membahas lebih lanjut tentang pengertian survei berbayar, cara menerapkannya secara efektif, dan bagaimana mengimplementasikan hasil survei berbayar pada strategi pemasaran.
Pengertian Survei Berbayar
Survei berbayar adalah sebuah metode pengumpulan data yang melibatkan responden yang dibayar untuk memberikan tanggapan terhadap pertanyaan yang diajukan dalam survei. Dalam konteks pemasaran, survei berbayar digunakan untuk mengumpulkan informasi yang relevan tentang pasar, pelanggan, dan preferensi konsumen. Perusahaan yang memanfaatkan pengisian survei berbayar akan mendapatkan informasi mendalam tentang target pasar mereka.
Baca juga: Optimalisasi Riset Pemasaran dengan Telesurvey
Cara Menerapkan Survei Berbayar Secara Efektif
Berikut ini adalah beberapa langkah yang dapat Anda ikuti untuk menerapkan survei berbayar secara efektif:
-
Tentukan Tujuan Survei
Sebelum menggunakan survei berbayar, Anda perlu menentukan tujuan survei yang ingin dicapai perusahaan. Tujuan survei yang sudah ditentukan akan membantu Anda dalam merancang pertanyaan yang relevan dan mendapatkan informasi yang diinginkan.
-
Pilih Target Responden yang Tepat
Lalu, lakukan identifikasi kelompok target yang sesuai untuk survei yang Anda lakukan, Pastikan juga bahwa responden memiliki kualifikasi yang relevan dengan tujuan survei.
-
Desain Survei yang Efektif
Susunlah pertanyaan survei dengan jelas, relevan, dan mudah dipahami oleh responden. Gunakan berbagai jenis pertanyaan seperti pilihan ganda atau pertanyaan terbuka. Pertimbangkan juga penggunaan ilustrasi untuk menjelaskan pertanyaan dengan lebih baik. Survei juga sebaiknya tidak terlalu panjang supaya tidak menghilangan minat responden untuk melanjutkan.
-
Berikan Insentif yang Menarik
Untuk meningkatkan partisipasi responden, berikan imbalan menarik atas waktu dan usaha yang diluangkan untuk mengisi survei. Imbalan ini dapat berupa diskon, voucher belanja, atau hadiah lain yang relevan dengan target responden.
-
Analisis dan Interpretasi Data
Setelah mendapatkan hasil survei, lakukan analisis dan interpretasi data dengan cermat. Identifikasi tren, pola, dan insight penting yang dapat digunakan untuk meningkatkan strategi pemasaran. Buatlah juga laporan yang jelas dengan menyajikan temuan utama dari survei.
Bagaimana Mengimplementasikan Hasil Survei Berbayar pada Strategi Pemasaran?
Setelah mendapatkan hasil survei berbayar, perusahaan dapat mengimplementasikan temuan tersebut dalam strategi pemasaran mereka. Berikut adalah beberapa langkah yang dapat Anda lakukan:
-
Personalisasi Komunikasi dengan Pelanggan
Perusahaan dapat memahami preferensi dan kebutuhan pelanggan dengan lebih baik berkat laporan hasil survei. Berkat ini, pihak perusahaan dapat melakukan personalisasi komunikasi dengan pelanggan, seperti mengirimkan penawaran atau konten yang relevan berdasarkan preferensi mereka.
-
Pengembangan Produk atau Layanan yang Lebih Baik
Hasil survei berbayar akan memberikan sejumlah informasi yang berharga tentang kebutuhan dan keinginan pelanggan terhadap produk atau layanan perusahaan. Dengan memanfaatkan informasi ini, perusahaan dapat mengembangkan produk atau layanan yang lebih sesuai dengan kebutuhan pasar.
-
Peningkatan Pengalaman Pelanggan
Survei berbayar juga dapat membantu meningkatkan pengalaman pelanggan. Dengan memahami masalah atau hambatan yang dihadapi pelanggan, perusahaan dapat mengambil tindakan yang diperlukan untuk meningkatkan kualitas layanan, menyesuaikan proses, atau mengatasi masalah yang mungkin timbul.
-
Pengembangan Strategi Pemasaran yang lebih Efektif
Hasil survei berbayar dapat menjadi panduan untuk mengembangkan strategi pemasaran perusahaan yang lebih efektif. Hal ini dikarenakan perusahaan dapat mengidentifikasi preferensi pelanggan, tren pasar, atau segmen target yang perlu diperhatikan melalui hasil survei.
Baca juga: Tips Mengoptimalkan Strategi Pemasaran di Indonesia
Gunakan Sociomile sebagai Alternatif dari Survei Berbayar!
Sebagai alternatif dari penggunaan survei berbayar, Anda dapat memanfaatkan Sociomile untuk melakukan survei untuk memonitor kepuasan pelanggan terhadap produk maupun layanan yang diberikan oleh perusahaan. Survei ini dapat dilakukan pada lima channel digital yang semuanya terintegrasi dalam Sociomile. Dengan API Integration, para agen tidak perlu kesulitan untuk berpindah channel satu dengan yang lainnya.
Tanggapan atau respon yang diberikan oleh para pelanggan akan ditampilkan secara langsung di dashboard Sociomile. Hasil survei ini akan memudahkan Anda untuk mengambil langkah selanjutnya dalam upaya memajukan perusahaan. Tunggu apalagi? Segera hubungi tim Ivosights untuk mendapatkan sistem Sociomile ini!