Whatsapp Bussiness API
Penulis : Administrator - Kamis, 13 Maret 2025
"Fitur multi perangkat, WhatsApp Centang Biru. Dimana, Anda bisa dengan mudah menautkan banyak perangkat ke satu akun WhatsApp Centang Biru"
Seperti yang Anda tahu, bahwa WhatsApp masih menjadi aplikasi instan yang digunakan banyak pihak, salah satunya untuk kepentingan bisnis di era digital. Kini, WhatsApp memiliki lencana keaslian, WhatsApp Centang Biru yang bisa Anda dapatkan dan bisa ditautkan hingga 10 perangkat sekaligus hanya dengan satu akun WhatsApp Centang Biru saja, lho. Kemudahan ini tentunya akan sangat membantu pebisnis yang sering berganti perangkat atau ingin menggunakan WhatsApp Centang Biru di beberapa perangkat secara bersamaan. Untuk itu, di artikel ini Anda akan menelusuri lebih dalam tentang fitur yang satu ini dan manfaatnya. Yuk, disimak!
Pengertian WhatsApp Centang Biru
WhatsApp Centang Biru atau yang disebut sebagai lencana keaslian ini adalah tanda verifikasi resmi yang diberikan oleh WhatsApp serta Meta kepada akun bisnis atau organisasi tertentu untuk menunjukkan bahwa akun tersebut asli dan dapat dipercaya. WhatsApp Centang Biru ini sudah pasti berupa tanda centang berwarna biru yang muncul di sebelah nama akun di profil dan jendela percakapan. Bersama dengan WhatsApp Centang Biru, pengguna WhatsApp dapat dengan mudah memastikan bahwa mereka berkomunikasi dengan akun resmi dan bukan akun palsu atau penipu. Tentunya, bagi siapapun yang berhasil mendapatkan lencana ini, tandanya telah melalui berbagai proses verifikasi dari WhatsApp. Seperti keabsahan bisnis, tingkat aktivitas, serta reputasi bisnis.
Fitur Multi Perangkat WhatsApp Centang Biru
Salah satu fitur yang dimiliki oleh WhatsApp Centang Biru ialah fitur multi perangkat. Dimana, Anda bisa dengan mudah menautkan banyak perangkat ke satu akun WhatsApp Centang Biru. Dengan fitur ini, Anda bisa dengan mudah mengakses akun WhatsApp ini di berbagai perangkat tanpa perlu terus-menerus bergantung pada satu device utama. Hal ini sangat berguna bagi Anda yang ingin tetap terhubung melalui WhatsApp di berbagai perangkat, seperti ponsel, tablet, atau komputer, tanpa kehilangan riwayat percakapan. Selain itu, fitur multi perangkat dari WhatsApp Centang Biru ini bermanfaat untuk:
-
Pengelolaan Lebih Baik
Fitur multi perangkat ini, memungkinkan Anda untuk memiliki pengelolaan yang lebih baik. Yang mana, Anda bisa dengan mudah memantau dan merespons pesan pelanggan dari berbagai perangkat secara bersamaan, sehingga tidak ada pesan yang terlewatkan.
-
Respon Lebih Cepat
Sudah pasti, karena kemampuan yang bisa menautkan banyak perangkat ke satu akun WhatsApp Centang Biru, respon membalas pesan yang masuk pun akan lebih cepat serta mudah dilakukan di mana pun dan kapan pun. Seperti, jika Anda sedang tidak berada di depan komputer, Anda tetap dapat membalas pesan pelanggan melalui ponsel atau tablet Anda. Hal ini akan meningkatkan kepuasan pelanggan dan memperkuat hubungan bisnis Anda.
-
Lebih Profesional
Sehingga, dengan tumbuhnya kepuasan pelanggan ini bisa menunjukan bahwa bisnis Anda sangat profesioal dalam melayani seluruh pelanggan. Sebab, fitur WhatsApp Centang Biru yang satu ini mampu menunjukkan bahwa bisnis Anda profesional dan responsif terhadap kebutuhan pelanggan. Pelanggan akan merasa dihargai dan lebih percaya untuk berinteraksi dengan bisnis Anda.
-
Lebih Personal
Selain menciptakan citra bisnis yang lebih profesional, fitur WhatsApp Centang Biru ini memungkinkan Anda untuk memberikan pelayanan yang lebih personal ke seluruh pelanggan Anda. Karena, Anda dapat mengakses riwayat percakapan pelanggan dari berbagai perangkat, sehingga Anda dapat memberikan jawaban yang lebih relevan dan personal.
-
Lebih Fleksibel
Dari seluruh manfaat yang diberikan dapat disimpulkan bahwa fitur multi perangkat WhatsApp Centang Biru ini mampu memberikan proses operasional yang lebih fleksibel oleh seluruh pelaku hingga tim bisnis. Dengan demikian, Anda dapat mengakses akun WhatsApp Anda dari mana saja dan kapan saja, sehingga Anda tidak perlu khawatir ketinggalan informasi penting.
Baca Juga: WhatsApp Centang Biru, Perisai untuk Bisnis Anda: Yuk Berlangganan!
Cara Menautkan 10 Perangkat Pada Satu Akun WhatsApp Centang Biru
Lalu, bagaimana cara menautkan 10 perangkat pada satu akun WhatsApp Centang Biru? Pertama-tama, Anda harus menggunakan WhatsApp Business API untuk mengajukan WhatsApp Centang Biru atau lencana keaslian ini. Karena, setelah akun Anda disetujui dan mendapatkan lencana keaslian, Anda dapat menghubungkan hingga 10 perangkat, termasuk berbagai jenis gadget seperti ponsel dan komputer, melalui WhatsApp Multi-Device Mode yang tersedia dalam API ini. Untuk lebih jelasnya, mari simak tata caranya mulai dari syarat mendaftar WhatsApp Business API hingga pengajuan WhatsApp Centang Biru untuk bisa menautkan banyak perangkat, di bawah ini:
-
Gunakan WhatsApp Business API
Menggunakan WhatsApp Business API ialah sebagai langkah awal untuk bisa menautkan banyak perangkat melalui akun yang telah terverifikasi WhatsApp Centang Biru. Di bawah ini ialah beberapa syarat untuk mendaftar WhatsApp Business API:
- Nama Perusahaan Asli. Pastikan Anda menyertakan nama perusahaan yang sebenarnya dan sesuai dengan dokumen legalitas bisnis Anda. Sehingga, bisnis Anda tidak dicap sebagai akun palsu atau bodong ketika pengajuan WhatsApp Centang Biru.
- Tidak Melanggar Merek Dagang. Pastikan juga nama perusahaan Anda tidak termasuk ke nama yang melanggar merek dagang pihak lain. Karena, banyak sekarang yang sering mengatasnamakan bisnis lain atau mengambil merek lain tanpa sepengetahuan pemilik aslinya. Ini juga menjadi salah satu faktor untuk pengajuan WhatsApp Centang Biru yang dilakukan dari WhatsApp Business API.
- Menggunakan WhatsApp Business API Secara Sah. Gunakan dan ikutilah seluruh ketentuan penggunaan WhatsApp Business API yang berlaku. Jangan sampai, Anda menyalahgunakan seluruh fitur yang dimiliki WhatsApp Business API.
- Memiliki Surat Izin Usaha. Sudah pasti hal utama untuk mendaftar WhatsApp Business API sebelum mengajukan WhatsApp Centang Biru ialah memiliki surat izin usaha yang sah. Dengan memiliki surat izin usaha, ini bisa menjadi faktor terkuat yang dipertimbangkan oleh WhatsApp Centang Biru.
-
Ajukan WhatsApp Centang Biru (verifikasi)
Setelah berhasil mendaftar WhatsApp Business API dan memenuhi seluruh syaratnya, waktunya untuk mengajukan WhatsApp Centang Biru. Satu langkah lebih dekat untuk bisa menautkan hingga 10 perangkat ke dalam satu akun WhatsApp Centang Biru. Untuk itu, mari disimak syarat pengajuan lencana keaslian ini di bawah ini:
- Sudah Memiliki WhatsApp Business API. Sudah pasti seperti yang dijelaskan WhatsApp Business API sebagai syarat pertama untuk bisa mendapatkan WhatsApp Centang Biru.
- Memiliki Nama Profil dan Foto Profil. Jika, Anda sudah memiliki WhatsApp Business API, hal yang bisa Anda lakukan selanjutnya ialah dengan melengkapi profil bisnis Anda mulai dari nama hingga foto profil yang jelas serta juga profesional.
- Berlokasi di Negara yang Menyediakan WhatsApp Centang Biru. Pastikan negara tempat bisnis Anda beroperasi mendukung verifikasi centang biru oleh WhatsApp.
-
Tautkan Perangkat
WhatsApp Business API, sudah. WhatsApp Centang Biru sudah berhasil didapatkan, juga. Waktunya menautkan perangkat yang Anda miliki. Anda bisa dengan mudah menautkan hingga 10 perangkat melalui fitur multi perangkat yang tersedia. Caranya mudah, hanya pilih menu Multi Perangkat dan ikuti instruksi selanjutnya, selanjutnya pindai kode QR yang terpampang di layar perangkat utama, dan selesai! Kini, Anda bisa mengakselerasikan bisnis Anda di banyak perangkat!
Dengan Ivowaba Bisa Satu Nomor, Banyak Perangkat!
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat memanfaatkan fitur multi-perangkat pada WhatsApp Business API untuk menghubungkan hingga 10 perangkat ke satu akun WhatsApp Centang Biru. Hal ini akan memudahkan Anda dan tim Anda untuk mengelola komunikasi bisnis dengan lebih efisien dan responsif. Tertarik? Yuk, daftar WhatsApp Centang Biru bersama Ivowaba. Ivowaba, Ivowaba, sebagai BSP resmi yang mampu mengurus seluruh proses pengajuan WhatsApp Centang Biru hingga pemanfaatan fitur multi perangkatnya. DItambah, Ivowaba memiliki perhitungan bisnis yang lebih jelas dan tentunya menguntungkan untuk Anda. Yuk, pakai Ivowaba dan akselerasikan bisnis Anda bersama fitur multi perangkat dari WhatsApp Centang Biru!