WA Centang Biru: Verified atau Read Receipt, Simak Perbedaanya!

Whatsapp Bussiness API


Penulis : Administrator - Jumat, 11 Oktober 2024
Ket. Foto: Ilustrasi - WA Centang Biru.
Ket. Foto: Ilustrasi - WA Centang Biru.

"Siapa yang tidak tahu dengan istilah WA centang biru? Ternyata WA centang biru ada dua. Apa saja kedua centang biru itu? Simak selengkapnya di sini!"

Dengan berkembangnya zaman yang serba online, kini banyak pihak dari individu sampai kelompok mulai menggunakan banyak platform digital untuk saling bertukar informasi dan berkomunikasi, salah satunya WhatsApp. Dengan pembaruan yang dimiliki oleh WhatsApp, terdapat platform yang diperuntukan untuk keperluan organisasi, kelompok, perusahaan, atau bisnis atau WhatsApp Business. Banyak perbedaan maupun kesamaan antara WhatsApp dan WhatsApp Business, salah satunya fitur WA centang biru ini. Ada WA centang biru yang dianggap sebagai fitur keaslian atau lencana centang biru dan ada juga WA centang biru yang menyatakan read receipt atau telah terbacanya suatu pesan yang masuk. Penasaran dengan kedua perbedaan tersebut? Simak masing-masing WA centang biru sampai akhir artikel ini!

Pengertian WA Centang Biru (Verified)

WA centang biru (verified) ini merupakan fitur WhatsApp yang menandakan keaslian akun WhatsApp Business API. Jadi, dapat dibilang bahwa WA centang biru ini simbol resmi, akun asli, terverifikasinya akun WA bisnis Anda. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, bahwa WA centang biru ini hanya bisa didapatkan oleh pengguna WhatsApp Business atau WhatsApp Business API saja. Dengan menggunakan WA centang biru, pelanggan akan dengan mudah memastikan bahwa akun yang dituju benar-benar milik bisnis atau perusahaan yang bersangkutan, serta memberikan kredibilitas terhadap bisnis atau perusahaan. Tak hanya itu saja, WA centang biru (verified) ini juga digunakan untuk mencegah penipuan, sehingga tidak adanya penyebaran informasi palsu atau tidak valid

Pengertian WA Centang Biru (Read Receipt)

Jika, WA centang biru (verified) digunakan sebagai simbol keaslian suatu akun bisnis/ perusahaan Anda, beda dengan centang biru (read receipt). Pada dasarnya WA centang biru (read receipt) ini bisa diaktifkan di kedua akun, WhatsApp dan WhatsApp Business API. Dikarenakan fitur ini hanya menandakan bahwa pesan yang dikirim telah dibaca. Yang membedekan WA centang biru verified dan read receipt ialah nominal simbolnya. Jika, WA centang biru (verified) hanya berjumlah satu, WA centang biru (read receipt) berjumlah dua tanda. 

WA centang biru (read receipt) ini bisa Anda nonaktifkan dan aktifkan, sehingga Anda bisa membatasi siapa saja yang bisa melihat simbol terbacanya pesan. Di WhatsApp, read receipt terbagi menjadi tiga:

  1. Centang satu abu-abu menandakan pesan telah terkirim
  2. Centang dua abu-abu menandakan pesan sudah diterima ke perangkat tujuan
  3. Dan terakhir, WA centang biru diartikan pesan WhatsApp telah dibaca oleh penerima

Jadi, patut diperhatikan bahwa kedua WA centang biru: verified dan read receipt memiliki tujuan yang berbeda. Lalu, seperti apa kegunaan masing-masing WA centang biru, selain sebagai simbol keaslian dan terbacanya pesan? Jelajahi lebih jauh di bawah ini.

Baca Juga: Ubah Arah Layanan Menjadi Lebih Aman dengan WA Centang Biru

Kegunaan WA Centang Biru: Verified & Read Receipt

Berikut ini adalah beberapa kegunaan atau manfaat yang akan Anda terima jika mengaktifkan firtu WA centang biru, verified maupun read receipt.

1. WA Centang Biru (Verified)

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, WA centang biru verified ini merupakan simbol atau lencana terverifikasinya akun WhatsApp Business Anda. Sehingga digunakan untuk menjadi perbedaan antara akun palsu dan akun asli perusahaan. Selain itu masih ada kegunaan yang signifikan jika akun perusahaan Anda mengaktifkan WA centang biru (verified) ini. 

  • Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan

Yang pertama, dengan mengaktifkan WA centang biru perusahaan atau bisnis Anda akan lebih dipercaya oleh banyak pengguna WhatsApp lainnya. Karena, WA centang biru menjadi satu-satunya simbol atau tanda yang berartikan akun WA bisnis perusahaan Anda telah diverifikasi oleh Meta.

  • Meningkatkan Reputasi Produk

Pastinya dengan mengaktifkan WA centang biru (verified) ini, reputasi produk akan meningkat. Mengapa? Dikarenakan, dengan memasarkan produk atau layanan yang dimiliki perusahaan pastinya akan banyak pelanggan atau audiens yang membutuhkan informasi tertentu dan hanya bisa ditemukan atau didapatkan dari perusahaan langsung. Disinilah mengapa WhatsApp Business diutamakan untuk para pengusaha atau bisnis. 

  • Keamanan Terjamin

Kemudian, dengan mengaktifkan fitur ini kemananan pelanggan maupun perusahaan akan terjamin. Akun perusahaan akan jauh dari adanya hackers, karena akun WhatsApp Business API anda sudah diverifikasi oleh Meta. Lalu, untuk pelanggan, mereka akan merasa aman karena akun yang dihubungi dapat dibuktikan keasliannya. 

  • Interaksi Lebih Efektif

Pastinya dengan menggunakan atau mengaktifkan fitur centang biru ini, interaksi antar pelanggan dan perusahaan akan berjalan dengan efektif. Karena, pengguna WA centang biru (verified) akan mendapatkan berbagai macam fitur terbarukan yang mendukung komunikasi antar perusahaan dengan pelanggan, seperti chatbots, otomisasi, dan masih banyak lagi.

2. WA Centang Biru (Read Receipt)

Lalu, apa lagi yang WA centang biru (read receipt) berikan ketiga pengguna mengaktifkan fitur ini selain sebagai tanda bahwa pesan telah terbaca? Simak lengkapnya di bawah ini:

  • Mengukur Efektivitas Komunikasi

Sebagai pengguna WhatsApp yang mengaktifkan fitur read receipt dua centang biru, Anda akan dipermudah dalam mengukur seberapa efektiv komunikasi antar kedua belah pihak. Dikarenakan, di sini bisa dilihat seberapa lama dan cepatnya pesan WhatsApp telah dibaca oleh penerima.

  • Menambah Kejelasan Informasi

Kemudian, ini bisa dipakai sebagai pertanda kejelasan informasi. Mengapa? Karena, seperti yang sudah dijelaskan jika informasi yang disampaikan sudah terbaca tanda centang biru akan langsung menyala di dalam room chat WhatsApp Anda.

  • Meningkatkan Produktivitas Tim

WA centang biru (read receipt) juga bisa digunakan untuk meningkatkan produktivitas tim. Karena, WA centang biru (read receipt) ini juga berada di WhatsApp Group. Jadi, ketika seluruh anggota grub sudah membaca pesan Anda, tanda centang biru akan langsung menyala.

Optimalkan Fitur WA Centang Biru dengan WhatsApp Business API dari Ivosights!

Yuk, optimalkan WA centang biru akun Anda dengan WhatsApp Business API dari Ivosights! Dengan berbagai fitur canggih dan dukungan penuh dari Ivosights, menggunakan WhatsApp Business API tidak hanya menjamin efektivitas komunikasi, tetapi juga memberikan kepercayaan kepada pelanggan Anda. Segera tingkatkan strategi komunikasi antar individu dan perusahaan dengan mengandalkan WA centang biru, WhatsApp Business API dari Ivosights. Hubungi sekarang!

Bagikan

Saatnya Meningkatkan Layanan Interaksi Pelanggan Bersama Ivosights!

Hubungi Kami