Comprehensive Analytic
Penulis : Administrator - Kamis, 08 Desember 2022
"Annual Report Award (ARA) merupakan bentuk upaya pemerintah untuk mengajak perusahan yang ingin meningkatkan kualitas informasi melalui annual report"
Annual report merupakan hal yang sangat penting bagi suatu perusahaan. Terutama bagi perusahaan yang telah memasuki pasar saham. Sesuai namanya, laporan ini merupakan laporan yang dibuat secara tahunan. Biasanya, akan diterbitkan saat akhir tahun untuk menunjukkan kinerja perusahaan kepada pihak eksternal, yaitu investor dan masyarakat luas yang berpotensi menjadi investor.
Oleh karena itu, tidak hanya perlu memenuhi beberapa komponen dan standar yang ada, annual report harus ditampilkan dengan menarik agar dapat memukau investor. Sebab, annual report yang menarik dan tetap profesional akan menjadi wajah perusahaan Anda di hadapan pihak eksternal.
Annual report menjadi jembatan komunikasi antara pihak internal perusahaan dengan pihak eksternal perusahaan. Sebab, selama perusahaan menjalankan kegiatan bisnis atau operasionalnya, para pihak eksternal, termasuk investor tidak terlibat langsung dalam pengambilan keputusan.
Salah satu cara untuk membuat annual report yang menarik dan mudah dimengerti adalah dengan menggunakan tampilan visual. Perusahaan akan banyak menggunakan kekuatan visual seperti penggunaan warna, tipografi, grafik, simbol, foto dan gambar untuk menyampaikan pesan.
Melihat pentingnya annual report dan kreatifitas para perusahaan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), bersama dengan Kementerian BUMN, Direktorat Jenderal Pajak, Bank Indonesia, Bursa Efek Indonesia, Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG) dan Ikatan Akuntan Indonesia mengadakan kompetisi Annual Report Award (ARA).
Tujuannya, adalah untuk meningkatkan kualitas informasi dan governance melalui annual report yang merupakan buku laporan tahunan sebuah perusahaan. Tertarik untuk mengikutsertakan annual report perusahaan Anda ke kompetisi Annual Report Award (ARA)? Berikut adalah kriteria umum dan penilaian kompetisi Annual Report Award (ARA).
Kriteria Umum dan Penilaian Kompetisi Annual Report Award (ARA)
-
Menggambarkan Aktivitas Perusahaan Dengan Baik
Laporan tahunan harus berisi gambaran yang jelas dan terbuka mengenai semua aktivitas yang dilakukan perusahaan selama satu tahun terakhir. Laporan tahunan juga berisi informasi mengenai kinerja dari tiap divisi yang ada di perusahaan Anda. Kinerja ini kemudian dapat dikaitkan dengan capaian perusahaan serta tujuan yang akan dicapai di masa mendatang.
-
Memberikan Informasi yang Jelas dan Detail
Kriteria kedua ini difokuskan dalam menjelaskan pengaplikasian Tata Kelola Perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance (GCG) secara mendalam. Adanya GCG ini menjadi pedoman bagi perusahaan untuk bisa mewujudkan sistem tata kelola yang baik dan positif sehingga perusahaan dapat mencapai keberhasilan kinerja yang maksimal dengan sistem yang transparan dan efisien.
-
Menyajikan Laporan Keuangan Dengan Baik
Pembahasan bagian keuangan ini meliputi anggaran pendapatan dan pengeluaran perusahaan selama satu tahun. Perhitungannya disertai dengan ketentuan sistem akuntansi yang diberlakukan di Indonesia. Jangan lupa untuk membuat desain annual report yang menarik dan mudah dimengerti, ya!
-
Tidak Menyimpang
Pembuatan laporan tahunan harus sesuai dengan perundangan yang berlaku tanpa adanya manipulasi dalam bentuk apa pun. Adanya pemalsuan data akan membuat laporan tahunan menjadi tidak sah. Selain itu, pastikan perusahaan Anda memasukkan komponen yang harus dimasukkan ke dalam annual report, ya!
Siap Membawa Pulang Piala kompetisi Annual Report Award (ARA)?
Berhasil memenangkan Annual Report Award (ARA), berarti semakin banyak mata investor yang tertuju pada perusahaan Anda. Dengan demikian, kesempatan untuk mendapatkan pendanaan yang lebih banyak untuk mengembangkan bisnis Anda akan lebih besar.
Oleh karena itu, jika Anda membutuhkan bantuan dalam pembuatan annual report untuk bisnis, Ivosights dapat membantu Anda. Dengan dukungan teknologi dan informasi yang berkembang pesat di era digital seperti saat ini, Ivosights siap menghadirkan solusi end-to-end untuk mengelola dan meningkatkan kedekatan perusahaan Anda dengan pelanggan.
Kami akan membantu Anda dalam menyusun annual report dengan berbagai dukungan layanan kami yang berbasis Big Data, sehingga tidak diragukan lagi otentisitasnya untuk digunakan sebagai dasar bagi Anda untuk menyusun annual report yang menarik perhatian calon investor baru maupun mempertahankan investor yang sudah ada.
Mulai dari monitoring percakapan di berbagai channel digital melalui layanan Ripple10 yang dapat membantu Anda untuk menjaga reputasi perusahaan atau brand dari isu negatif yang berpotensi viral hingga mengetahui aktivitas digital kompetior dapat Anda lakukan bersama Ivosights.
Ssst… Anda juga dapat menggunakan layanan comprehensive analytic untuk mendapatkan hasil analisis mendalam dari berbagai sumber untuk mendapatkan insights tersembunyi mengenai konsumen yang menggunakan produk atau jasa dari perusahaan Anda, seperti percakapan digital, pasar e-commerce, media sosial, dan bahkan struk belanja pelanggan.
Ivosights siap membantu Anda untuk lebih mengerti perilaku konsumen dan pasar. Dengan demikian, Anda dapat lebih mudah menjalankan bisnis dan menyusun annual report yang lebih menarik dan ‘kaya’ akan informasi yang bisa menarik lebih banyak investor, dan tentunya memanjakan investor yang sudah ada dengan annual report yang memuaskan.